Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Anak Usaha Garudafood Jadi Distributor Cokelat Van Houten

Produsen cokelat dan produk kakao global, Barry Callebaut Group resmi memilih PT Sinarniaga Sejahtera, anak usaha PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk. sebagai distributor produk sustainable compound chocolate Van Houten Professional di Indonesia.
Seluruh produk Van Houten Professional 100 persen terbuat dari kakao yang dipasok secara berkelanjutan melalui Cocoa Horizons Foundation. /Barry Callebaut
Seluruh produk Van Houten Professional 100 persen terbuat dari kakao yang dipasok secara berkelanjutan melalui Cocoa Horizons Foundation. /Barry Callebaut

Bisnis.com, JAKARTA — Produsen cokelat dan produk kakao global, Barry Callebaut Group resmi memilih PT Sinarniaga Sejahtera, anak usaha PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk. sebagai distributor produk sustainable compound chocolate Van Houten Professional di Indonesia.

Berdasarkan perjanjian kerja sama tersebut, target konsumen produk compound chocolate Van Houten Professional adalah para artisan dan jaringan toko roti, kafe, restoran, pedagang grosir, dan segmen pembuat kue rumahan yang berkembang pesat.

Adapun varian produk-produk tersebut akan tersedia secara komersial di pasaran sekitar Maret tahun ini.

Direktur Garudafood Paulus Tedjosutikno mengatakan perseroan telah menangkap peluang kerja sama dengan Barry Callebaut untuk mendistribusikan produk-produk compound chocolate Van Houten Professional.

Perseroan yakin untuk menjadi pemain yang dapat diperhitungkan dalam mendukung pertumbuhan konsumsi produk cokelat di Indonesia dengan mengoptimalkan jaringan distribusi foodservice perseroan.

"Kerja sama ini merupakan kelanjutan dari kemitraan strategis antara Barry Callebaut dan Garudafood yang pertama kali terjalin pada 2015. Kemitraan tersebut kini berfokus pada pasokan industri compound chocolate melalui dua pabrik cokelat di Indonesia, yakni di Gresik, Jawa Timur, dan Rancaekek, Jawa Barat," katanya melalui siaran pers, Rabu (10/2/2021).

Paulus mengemukakan dengan kekuatan strategi penjualan dan distribusi Garudafood di berbagai jaringan serta didukung oleh kompetensi Barry Callebaut lewat berbagai merek cokelatnya yang terkenal untuk kategori business-to-business, kedua perusahaan berkomitmen menciptakan pertumbuhan yang berkelanjutan di segmen compund chocolate di Indonesia.

Managing Director Chocolate Indonesia and Vice President Food Manufacturing Asia Tenggara Barry Callebaut Shuo-yen Choo mengatakan Van Houten Professional merupakan merek legendaris asal Eropa yang dimiliki Barry Callebaut. Merek ini pun diklaim telah menjadi pemimpin pasar di Asia.

"Lewat kerja sama dengan Garudafood, kami kembali bermitra dengan pemimpin pasar di negara dengan perekonomian yang paling dinamis di Asia Pasifik, serta memiliki wilayah jangkauan strategis di Indonesia yang terus berkembang, bahkan di tengah kondisi yang penuh tantangan," katanya.

Sementara itu, berasal dari Eropa selama lebih dari 190 tahun, Van Houten Professional memiliki brand promise sebagai merek inovatif, yang menawarkan varian produk cokelat dan compound chocolate yang lengkap dan telah disesuaikan dengan kebutuhan teknis produsen makanan cokelat.

Selain mengutamakan mutu, cita rasa, dan kenyamanan, seluruh produk Van Houten Professional 100 persen terbuat dari kakao yang dipasok secara berkelanjutan melalui Cocoa Horizons Foundation, lembaga nirlaba yang dibentuk Barry Callebaut untuk memberikan dampak positif bagi komunitas petani kakao.

Varian produk compound chocolate ini juga menggunakan minyak sawit yang sepenuhnya tergolong fully segregated palm oil dari lahan perkebunan lestari. Perkebunan ini 100 persen disertifikasi oleh Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO).

"Kami ingin meningkatkan keahlian dan kreativitas di kalangan artisan, tetapi yang lebih penting lagi, kami bertujuan untuk menggerakkan aspek keberlanjutan di Indonesia. Van Houten Professional akan menjadi menjadi merek mass market pertama di Indonesia yang menawarkan kakao yang dipasok secara berkelanjutan dalam program Cocoa Horizons. Program tersebut akan meningkatkan mata pencaharian para petani kakao dan komunitas mereka di sejumlah wilayah, seperti Sulawesi," ujar Choo.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper