Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Presiden Sebut Lumbung Pangan Sumut Jadi Percontohan

Pengembangan kawasan lumbung pangan terpadu (food estate) di Sumatra Utara tidak main-main. Sebab, program di kawasan ini ditargetkan bisa menjadi contoh bagi provinsi lain yang juga akan membangun food estate.
Panen bawang putih double chromosome. Sumatra Utara berambisi untuk berswasembada komoditas pangan. ANTARA
Panen bawang putih double chromosome. Sumatra Utara berambisi untuk berswasembada komoditas pangan. ANTARA

Bisnis.com, JAKARTA - Pengembangan kawasan lumbung pangan terpadu (food estate) di Sumatra Utara tidak main-main. Sebab, program di kawasan ini ditargetkan bisa menjadi contoh bagi provinsi lain yang juga akan membangun food estate.

Hal itu disampaikan Presiden saat meninjau lokasi lumbung pangan di Humbang Hasundutan, Sumatera Utara, Selasa (27/10/2020), yang dipantau melalui tayangan langsung virtual.

"Ini akan jadi contoh untuk provinsi lain yang ingin membangun food estate," kata Presiden.

Presiden mengatakan Indonesia memiliki dua provinsi yang akan dipakai memulai program lumbung pangan, yakni di Sumatera Utara dan Kalimantan Tengah.

Di Sumatera Utara tersedia lahan 60 ribu hektare, dan yang akan digunakan untuk food estate adalah seluas 30 ribu hektare.

Lahan di Sumatera Utara yang akan digunakan sebagai lumbung pangan tersebar di beberapa kabupaten yakni di Kabupaten Humbang Hasundutan, Kabupaten Tapanuli Utara, Kabupaten Tapanuli Tengah dan Kabupaten Pakpak Bharat.

Presiden menyebutkan tiga komoditas penting yang akan dihasilkan dari kawasan lumbung pangan terpadu di Sumut, mencakup kentang, bawang merah, dan bawang putih.

Peresmian dimulainya program food estate di Sumut menjadi penanda awal mula dari konsep agrarisnya Sumatera Utara yang selama ini juga telah menjadi salah satu provinsi yang produktif di sektor pertanian.

“Kita berharap pasokan bawang putih, bawang merah, kentang, wortel selain dari Tanah Karo, itu nanti dari sini. Jadi pusatnya nanti dari sini, karena lahannya masih begini besar,” kata Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Edy Rahmayadi.

Edy menyebutkan pendanaan untuk program food estate bersumber dari dana APBN dan APBD (Provinsi). Selain itu, nanti akan melibatkan investor yang menanamkan modalnya untuk pertanian dan peternakan, berupa kerbau dan sapi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper