Bisnis.com, JAKARTA — Promo harga dan fleksibilitas waktu pembayaran menjadi kunci sektor properti di tengah pandemi Covid-19.
CEO Indonesia Property Watch Ali Tranghanda mengatakan promo harga dan fleksibilitas waktu pembayaran menjadi pilihan pengembang saat ini untuk dapat meningkatkan penjualan.
Menurutnya, kondisi saat ini menjadi tantangan sektor properti untuk dapat mencari celah agar dapat bertahan hingga meningkatkan penjualan.
"Kuncinya di promo harga dan fleksibilitas waktu penjualan untuk dapat menarik minat pelanggan," ujarnya kepada Bisnis, Senin (6/7/2020).
Saat ini kondisi pasar khususnya di segmen menengah ke bawah dikarenakan banyak penghasilan yang berkurang dan kekhawatiran terjadinya pemutusan hubungan kerja sehingga banyak yang menunda untuk membeli rumah.
Hal ini berbeda dengan segmen menengah ke atas yang meskipun menunda, relatif masih mempunyai daya beli.
"Untuk rumah segmen menengah atas masih ada daya belinya. Memang kalau untuk konsumen relatif enggak ada stimulus. Yang ada penambahan kuota untuk rumah FLPP [fasilitas likuiditas pembiayaan perumahan], tetapi suku bunga BI [Bak Indonesia] sudah turun dan itu akan bagus untuk KPR [kredit pemilikan rumah]," tutur Ali.