Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tiga Kota Ini Potensial untuk Investasi Properti

Saat ini minat investor untuk berinvestasi masih terkonsentrasi di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek).
Pekerja menyelesaikan pembangunan perumahan di Jonggo, Jawa Barat, Selasa (11/02/2020).
Pekerja menyelesaikan pembangunan perumahan di Jonggo, Jawa Barat, Selasa (11/02/2020).

Bisnis.com, JAKARTA – Pertumbuhan perekonomian Indonesia terus dipacu sehingga pertumbuhannya bisa lebih pesat dibandingkan dengan negara-negara di Asia Tenggara lainnya. Hal ini membuat potensi investasi properti di Indonesia makin besar.

Director of Capital Markets Colliers Indonesia Steve Atherton mengatakan bahwa saat ini minat investor untuk berinvestasi masih terkonsentrasi di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek). Padahal, beberapa kota besar lainnya sudah bertumbuh dan makin potensial untuk menjadi sasaran investasi.

Saat ini, kota besar yang punya potensi investasi properti besar di antaranya ada di Surabaya, Makassar, dan Medan.

“Penjualan properti di tiga kota tersebut tercatat yang paling baik dibandingkan dengan kota besar lainnya. Para pengembang juga mengatakan bahwa penjualan mereka yang terbaik ada di tiga kota tersebut,” ungkap Atherton melalui laporan tertulis, Minggu (1/3/2020).

Adapun, tipe properti yang cocok untuk menjadi produk investasi di setiap kota berbeda-beda. Head of Research Colliers Indonesia Ferry Salanto menuturkan bahwa melihat pertumbuhan pasar properti di Surabaya misalnya, paling banyak yang diminati adalah rumah tapak.

“Pengembang sedang gencar melakukan pembangunan di sisi barat dan timur Surabaya. Namun, rumah tapak juga menjadi incaran di Makassar dan Medan, sedangkan pengembangan apartemen masih bertumbuh, tetapi masih jauh dari perkembangan yang ada di Jakarta,” ujar Ferry.

Di sisi lain, tak ketinggalan ada sektor kawasan industri yang juga bisa menjadi sasaran empuk bagi para investor. Karena ketiga kota tersebut adalah kota pelabuhan, kota-kota tersebut memiliki pusat transportasi dan logistik yang memadai untuk pengiriman dari Jawa Timur ke Indonesia Timur dan Sumatra.

“Oleh karena itu, diperkirakan sektor industri juga akan mulai terangkat di Surabaya, Makassar, dan Medan pada 2020 ini,” imbuh Ferry.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper