Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

CALON KETUA UMUM HIPMI: Mardani H. Maming Puncaki Polling Caketum

Bisnis.com, JAKARTA – Mardani H. Maming, Wakil Bendahara Umum Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP Hipmi), mengungguli polling calon ketua umum Hipmi. 

Ini merupakan tahap awal dalam bursa pemilihan calon ketua umum Hipmi yang akan digelar pada 31 Juli 2019 dalam Munas Hipmi XVI.  

Melalui situs online, anggota Hipmi diajak menentukan calon ketua umum andalan yang akan dipilih dalam munas tersebut.

Dari hasil polling, Mardani unggul jauh dengan meraih 60,56 persen dari suara yang sudah masuk ke sistem.

Tiga calon ketua umum lainnya, yakni Ajib Hamdani (10,70 persen), Akbar Buchari (8,96 persen), dan Bagas Adhadirga (19,79 persen).

“InsyaAllah saya siap maju untuk membawa Hipmi lebih berkiprah lagi, khususnya mengangkat wajah-wajah baru, pengusaha daerah yang akan diorbitkan bisa naik kelas ke tingkat nasional,” ujar Mardani dalam siaran pers yang diterima Bisnis, Selasa (4/6/2019).

Mardani adalah CEO PT Batulicin 69 dan PT Maming 69—dua perusahaan holding yang membawahi 35 anak perusahaan mulai dari pertambangan mineral, terminal dan pelabuhan khusus batubara, pengelolaan jalan hauling, underpass, transportasi pertambangan, penyewaan alat berat, penyediaan armada kapal, property hingga perkebunan.

Dalam bursa calon ketua umum Hipmi tersebut, dia mengusung konsep 'Bersinergi Membangun Ekonomi Daerah".

Dia menjelaskan bahwa konsep yang diusungnya itu adalah buah dari pengamatan dan pengalamannya selama menjabat sebagai Bupati Tanah Bumbu, Kalimantan Selatan, selama 2,5 periode, sejak 2010 hingga Juli 2018.

“Sangat sulit bagi pengusaha lokal untuk bisa bersaing dengan pemain kakap, jika tidak ada dukungan dari pemerintah maupun adanya payung hukum yang jelas,” tegasnya.

Oleh karena itu, dia bertekad membawa Hipmi lebih berkiprah dan berkontribusi.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper