Bisnis.com, JAKARTA – Harga penawaran rumah siap huni di Spanyol mengalami penurunan pada April. Hal itu menjadi yang pertama kalinya terjadi dalam tiga tahun belakangan karena tertekan oleh tingkat pengangguran yang tinggi.
Berdasarkan riset properti Fotocasa yang dilansir Bloomberg, rabu (8/5/2019), rata-rata harga penawaran rumah siap huni di Spanyol turun 0,5 persen pada April. Hal ini membuat keseluruhan kenaikan harga per tahun atau year-on-year (yoy) menjadi 7,1 persen.
Sementara itu, di wilayah yang lebih jarang penduduknya, seperti di Galicia dan Navarra memiliki penurunan harga secara bulanan sebesar 2,4 persen. Kemudian, harga di Madrid yang tingkat penganggurannya rendah dan di Basque, harganya mengalami kenaikan.
Baca Juga
Harga hunian di seluruh wilayah di Spanyol dinyatakan gagal untuk kembali pulih dari tumbangnya pasar properti di negara itu pada sedekade lalu, dengan akumulasi penurunan di kisaran 52 persen di wilayah perdesaan seperti di La Rioja.
Sedangkan, di wilayah padat turis seperti di Balearic Islands di wilayah Mediterania mengalami penurunan harga tawaran rumah siap huni hanya sekitar 5,2 persen.