Cari berita
Bisnis.com

Konten Premium

Bisnis Plus bisnismuda Koran Bisnis Indonesia tokotbisnis Epaper Bisnis Indonesia Konten Interaktif Bisnis Indonesia Group Bisnis Grafik bisnis tv

Mudik 2019: Mobile Toilet di Rest Area Diperbanyak

Pengelola menambahkan CCTV untuk keperluan monitoring dan pengendalian rest area, penambahan SPBU Mobile (Dukungan dari Pertamina), klinik, bengkel, dan tempat sampah.
Krizia Putri Kinanti
Krizia Putri Kinanti - Bisnis.com 23 April 2019  |  17:20 WIB
Mudik 2019:  Mobile Toilet di Rest Area Diperbanyak
/Antara/Oky Lukmansyah

Bisnis.com, JAKARTA--PT Jasa Marga (Persero) Tbk sudah mempersiapkan beberapa hal terkait rest area yang akan dilewati pemudik pada masa lebaran mendatang.

AVP Corporate Communications Jasa Marga, Irra Susiyanti mengatakan bahwa pihaknya melakukan beberapa langkah untuk memberikan kenyamanan dan keamanan bagi para pemudik.

"Kami melakukan penambahan peturasan dinamis (mobile toilet) khususnya toilet wanita di Rest Area maupun parking bay dan memaksimalkan kapasitas parkir yang tersedia dengan melarang penambahan booth/tenant pada area parkir," tuturnya kepada Bisnis, Selasa (23/4/2019).

Selain itu, pihaknya juga menambahkan CCTV untuk keperluan monitoring dan pengendalian rest area, penambahan SPBU Mobile (Dukungan dari Pertamina), klinik, bengkel, tempat sampah, penambahan petugas pengendalian operasional di rest area dan pengaturan lalu lintas di dalam TIP berdasarkan kebutuhan pengguna jalan.

Adapun, untuk Jalan Tol yang baru beroperasi terdapat pengoperasian TIP secara fungsional dan penambahan penambahan untuk memaksimalkan TIP (tempat istirahat dan pelayanan).

"Untuk jalan tol baru, kami melakukan penambahan TIP sementara pada ruas yang beroperasi fungsional, penambahan petugas pengendalian operasional di TIP dan penambahan SPBU Mobile ," paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Simak Video Pilihan di Bawah Ini :

Simak berita lainnya seputar topik artikel ini, di sini :

rest area mudik lebaran 2019
Editor : M. Rochmad Purboyo

Artikel Terkait



Berita Lainnya

    Berita Terkini

    back to top To top