Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Apartemen di Bogor, Royal Heights Mulai Dibangun

Royal Heights Apartment yang berada di kawasan perumahan Royal Tajur, Bogor mulai dibangun.
Perumahan Royal Tajur/Istimewa
Perumahan Royal Tajur/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Royal Heights Apartment yang berada di kawasan perumahan Royal Tajur, Bogor mulai dibangun.

Project Manager Royal Tajur Ardian Hendra mengatakan proyek yang dikembangkan oleh PT Tajur Surya Abadi, anak perusahaan PT Suryamas Dutamakmur Tbk, sudah melakukan groundbreaking proyek Royal Heights Apartment.

"Proyek  apartemen Royal Heights sudah ditawarkan oleh anak usaha PT Suryamas Dutamakmur Tbk., itu sejak kuartal II tahun ini dengan angka angka penjualan sudah sold out satu menara dari rencana dua menara yang dikembangkan," kata Ardian, dikutip melalui keterangan resmi pada Rabu (19/12/2018).

Dia menjelaskan PT Tajur Surya Abadi mengembangkan dua tower apartemen eksklusif dengan kapasitas 79 unit dan 80 unit untuk masing-masing tower Royal Heights. Proyek tersebut dikembangkan di lahan seluas 5.415 m2.

Proyek hunian vertical lowrise tersebut ditawarkan mulai dengan harga mulai dari Rp299 juta. Menurut Ardian, harga unit Royal Heights termasuk terjangkau untuk segmen pasarnya karena dibanderol dengan harga sekitar Rp13,5 juta per m2.

Pengembang menyediakan beberapa opsi pembayaran dan pembiayaan yang fleksibel dan terjangkau, antara lain tunai rertahap ke developer 24 kali, tunai keras dengan hadiah langsung skutik premium, kredit pemilikan apartemen (KPA) Ekspress hadiah langsung skutik premium, KPA down payment (DP) dicicil 12 kali, dan KPA bebas DP atau Subsidi DP.

Selain itu, pengembang juga memberikan opsi tanda DP dan angsuran mulai Rp3 juta-an, bisa langsung akad kredit.

Proyek Royal Heights dilengkapi dengan Royal Club House yang menyediakan fasilitas kolam renang, kafe, restoran dan fasilitas lainnya yang dibutuhkan dalam menunjang gaya hidup sehat bagi penghuni apartemen.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Maria Elena
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper