Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Mandaya Hospital Group Siapkan Rp1,2 Triliun Bangun RS Berparadigma Baru

Mandaya Hospital Group menyiapkan anggaran sebesar Rp1,2 triliun untuk membangun Mandaya Royal Hospital Puri di CBD area kompleks Perumahan Metland Cyber Puri, Cipondoh, Kota Tangerang.
Ilustrasi/hrinc.com
Ilustrasi/hrinc.com

Bisnis.com, TANGERANG — Mandaya Hospital Group menyiapkan anggaran sebesar Rp1,2 triliun untuk membangun Mandaya Royal Hospital Puri di CBD area kompleks Perumahan Metland Cyber Puri, Cipondoh, Kota Tangerang.

Pembangunan tersebut akan dimulai yang ditandai dengan groundbreaking atau peletakan batu pertama rumah sakit yang berlangsung di One Parc Puri, Cipondoh, Kota Tangerang, Sabtu (20/10/2018).

President Direktur Mandaya Hospital Group Benedictus R Widaja mengatakan pembangunan rumah sakit tersebut telah direncanakan akan selesai dalam kurun 2 tahun sehingga dapat mulai beroperasi secara bertahap pada awal 2020.

Rumah sakit ini akan memiliki sekitar 400 tempat tidur untuk rawat inap, 10 ruang operasi, 100 ruang rawat jalan dan fasilitas penunjang lainnya, seperti gym, restoran, kedai kopi dan toko-toko.

"Anggaran sebesar itu untuk bangun rumah sakit berkualitas tinggi yang dengan pelayanan umum ini. Kami juga mengalokasikan Rp250 miliar untuk peralatan kesehatannya," ucapnya.

Benedictur mengatakan bahwa rumah sakit tersebut dibangun dengan paradigma baru dalam pelayanan kesehatan masyarakat dengan mengutamakan kualitas pelayanan, sehingga pasien dan keluarganya akan merasakan pengalaman yang berbeda dengan apa yang selama ini dirasakan di rumah sakit lain.

Menurutnya ketika pasien berobat ke suatu rumah sakit tentu ada persoalan dengan kesehatannya. Oleh sebab itu, pasien memiliki banyak harapan seperti terlayani dengan baik dan professional, secara klinis juga efektif terhadap perbaikan atas masalah kesehatannya.

"Tentu karena nyawa yang menjadi taruhan, pasien berharap bahwa rumah sakit selalu mengutamakan keselamatan pasien. Semua hal tersebut membentuk pengalaman pasien dan keluarganya dalam berhubungan dengan rumah sakit. Mandaya Royal Hospital, dengan paradigma baru, sangat menekankan agar pasien memperoleh pengalaman hebat," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dewi Andriani
Editor : Miftahul Ulum

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper