Bisnis.com, JAKARTA - PT Pelni (Persero) secara khusus menyiapkan Kapal Tol Laut, KM Camara Nusantara 3, untuk mengangkut barang-barang bantuan kepada korban gempa Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Hal ini melihat antusiasme masyarakat dan lembaga dalam memberikan bantuan bagi korban gempa Lombok, NTB, sehingga perusahaan pelat merah itu mempersilakan pihak manapun yang ingin mengirimkan barang bantuan untuk memanfaatkan KM Camara Nusantara 3.
Kepala Kesekretariatan Perusahaan PT PELNI (Persero) Ridwan Mandaliko mengatakan bahwa penugasan KM Camara Nusantara 3 ke Lombok ini sudah mendapatkan persetujuan Kementerian Perhubungan (Kemenhub).
"Bagi yang ingin menitipkan barang bantuannya bagi korban gempa Lombok, dapat menghubungi Pelni Cabang Surabaya. KM Camara Nusantara 3 akan kami siagakan di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya selama tiga hari, 15-17 Agustus 2018 besok. Kegiatan ini murni charity, tidak memungut biaya sama sekali, jadi silakan dimanfaatkan bagi kemanusiaan," kata Ridwan dalam keterangan resminya, Senin (13/8/2018).
KM Camara Nusantara 3 merupakan Kapal Tol Laut yang dikhususkan untuk angkutan ternak. Secara reguler, KM Camara Nusantara 3 melayari rute Kupang-Waingapu-Cirebon-Tanjung Priok.
Dengan izin dari Kemenhub, khusus periode Agustus ini, KM Camara Nusantara yang sedianya pada Selasa (14/8/2018) berlayar dari Tanjung Priok ke Kupang, akan dideviasikan dan tiba di Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya pada Rabu (15/8/2018).
KM Camara Nusantara 3 akan berangkat menuju Pelabuhan Lembar, Lombok pada Jumat (17/8/2018) dan dijadwalkan tiba di Lembar pada hari yang sama.
"Normalnya, KM Camara Nusantara 3 dapat memuat 500 ekor sapi dengan total berat 1.498 ton. Sebanyak itu pula banyaknya barang bantuan yang dapat dibawa ke Lombok. Masyarakat silakan menghubungi perwakilan kami di Pelni Cabang Surabaya bagi yang ingin mengirimkan barang bantuan bagi korban gempa, gratis," ujar Ridwan.
Sebelumnya, Pelni juga membuka angkutan gratis bagi korban gempa Lombok menggunakan KM Tilongkabila dan KM Egon. Keduanya menaikkan barang bantuan kemanusiaan dari Makassar dan Surabaya.
Kepedulian ini disambut baik oleh banyak pihak, khususnya sesama perusahaan BUMN yang menunjukkan kepeduliannya terhadap korban gempa Lombok, sekaligus menggaungkan gerakan "BUMN Hadir untuk Negeri".
Selain itu, Pelni melalui anak perusahaan PT RS PELNI hari ini, Senin (13/8/2018) mengirim tim medis yang terdiri dari dokter dan perawat, termasuk obat-obatan ke Lombok untuk membantu penanganan medis.