Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KABAR GLOBAL 4 JUNI: Penaikan FFR pada Juni Kian Pasti, OPEC Siap Bahas Penambahan Produksi

Berita seputar meningkatnya kemungkinan kenaikan suku bunga acuan AS serta OPEC yang siap membahas penambahan produksi mewarnai sejumlah media nasional pada hari ini, Senin (4/6/2018).
./.Reuters
./.Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Berita seputar meningkatnya kemungkinan kenaikan suku bunga acuan  AS serta OPEC yang siap membahas penambahan produksi mewarnai sejumlah media nasional pada hari ini, Senin (4/6/2018).

Berikut rangkuman berita utama di sejumlah media nasional:

Penaikan FFR pada Juni Kian Pasti. Rilis data tenaga kerja Amerika Serikat yang kuat pada akhir pekan lalu semakin memperkuat skenario laju kenaikan suku bunga acuan oleh The Federal Reserve (FFR). (Bisnis Indonesia)

OPEC Siap Bahas Penambahan Produksi. Organisasi Negara Pengekspor Minyak Mentah atau OPEC menjadwalkan pertemuan pada 22 Juni 2018 untuk membahas rencana peningkatan produksi meski terkendala keterbatasan eksplorasi dan diperkirakan mencapai jalan buntu. (Bisnis Indonesia)

Potensi Bunga AS Naik Kian Besar. Suku bunga acuan Amerika Serikat (AS) berpeluang naik di bulan ini. Sebab, tingkat pengangguran AS berada di level terendah dalam 18 tahun terakhir. Data yang dirilis Departemen Tenaga Kerja AS pada Mei 2018 mencatat, tingkat pengangguran AS sebesar 3,8%. (Kontan)

Reformasi UU Tenaga Kerja. Pemerintahan baru Italia akhirnya resmi dilantik pada Jumat pekan lalu (1/6). Menteri Tenaga Kerja dan Industri Italia, Luigi di Maio mengatakan, pemerintahan baru Italia akan mengubah reformasi ketenagakerjaan yang diperkenalkan oleh pemerintahan sebelumnya. (Kontan)

Kekayaan Trump Turun. Kekayaan bersih Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump merosot menjadi US$ 2,8 miliar. Kekayaan Trump tercatat menyusut US$ 100 juta sejak tahun lalu karena pendapatan dari gedung dan lapangan golf Fifth Avenue yang menurun. (Kontan)

            


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper