Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Iklan Baris Online di Indonesia akan Tumbuh Pesat

Ken Research memprediksi bisnis iklan baris online di Indonesia, akan mengalami pertumbuhan positif beberapa tahun ke depan.

Iklan Baris Online di Indonesia Berpotensi Tumbuh Tahun Ini

 

Bisnis.com, JAKARTA— Iklan baris di Idonesia berpotensi terus tumbuh tahun ini seiring dengan meningkatnya minat masyarakat terhadap aktivitas jual beli online.

Berdasarkan riset dari Google Temasek tahun 2017, transaksi e-commerce mencapai US$10,9 miliar dolar di Asia Tenggara. Jumlah ini lebih besar 41% dibandingkan tahun 2015 yang hanya mencapai US$ 5,5 miliar.

“Saat ini, marketplace banyak digunakan oleh masyarakat. Namun, kami melihat peluang untuk terus mengembangkan pasar iklan baris online, di Indonesia,” ujar Olaf Van Schagen, Chief Executive Officer OLX Indonesia, seperti dikutip, Jumat (26/01).

Pihaknya melihat semakin banyak masyarakat Indonesia yang mulai mengadaptasi jual-beli barang bekas, melalui media online. Hal ini dinilai akan terus mendorong pertumbuhan bisnis iklan baris, di Indonesia.

Di sisi lain, platform iklan baris online menjadi pilihan individu yang ingin menjual dan membeli barang bekas. Munculnya aktivitas jual-beli barang bekas yang banyak dijumpai di media sosial, menunjukkan bahwa aktivitas jual-beli barang bekas mulai diminati masyarakat luas. Jangkauan media sosial terhadap calon pembeli yang terbatas, menjadikan peluang bagi iklan baris online untuk memberikan sebuah media beriklan dengan jangkauan yang lebih luas dibandingkan jumlah followers, di akun media sosial.

Selaras dengan komentar Van Schagen, Ken Research pun memprediksi bisnis iklan baris online di Indonesia, akan mengalami pertumbuhan positif beberapa tahun ke depan. Peningkatan penggunaan iklan baris horizontal, munculnya permintaan terhadap barang bekas—terutama mobil—serta peningkatan pembangunan tempat tinggal, diprediksi menjadi pendorong pertumbuhan ini.

Selain itu, Ken research juga menyebutkan bahwa kemunculan permintaan terhadap tenaga kerja ahli juga turut memberikan sumbangsih terhadap pertumbuhan iklan baris online.

Untuk memberikan informasi tentang bisnis iklan baris online, OLX pun menggelar kegiatan yang bertajuk ConnecTOLX. Pada kegiatan ini, OLX memberikan pemaparan tentang industri e-commerce, khususnya iklan baris online. OLX melihat, istilah iklan baris online belum dipahami dengan baik oleh masyarakat, sehingga masyarakat cenderung menyamakan fungsinya dengan marketplace.

“Di dalam iklan baris online, Anda tidak akan menemukan barang yang sama,” jelas Van Schagen

ConnecTOLX sendiri diadakan di kantor OLX yang berada di Jakarta, pada tanggal 25 Januari 2018. Kegiatan ini dihadiri oleh individu dari berbagai macam industri seperti perbankan, farmasi, manufaktur, dan fast-moving consumer goods.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Deandra Syarizka
Editor : Sutarno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper