Bisnis.com, JAKARTA - Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) siap mengoperasikan bus premium rute Bogor-Jakarta setelah sebelumnya menjajal rute Bekasi-Jakarta.
Kepala BPTJ Bambang Prihartono mengatakan operasional bus premium Bogor-Jakarta akan diuji coba pada akhir Oktober ini di pool Botani Square Bogor dengan rute tujuan Senayan, Jakarta.
"Karena sebelumnya kami anggap sukses mengoperasionalkan bus premium rute Bekasi-Jakarta, akhir bulan ini kami ujicobakan untuk rute Bogor-Jakarta," ujarnya kepada Bisnis pada Jumat (27/10/2017).
Bambang memaparkan pengoperasian bus premium Bogor-Jakarta bertujuan mengurangi penggunaan kendaraan pribadi warga kelas menengah di Bogor.
Setiap harinya, menurut dia, penggunaan kendaraan pribadi dari Bogor ke Jakarta cukup tinggi sehingga muncul kajian untuk menerapkan pengoperasian bus premium tersebut.
"Tol Jakarta-Bogor-Ciawi (Jagorawi) itu setiap harinya sudah padat. Maka ada baiknya kami coba tekan penggunaan kendaraan pribadi dengan bus premium agar para pekerja dari Bogor bisa menggunakan bus ke Jakarta," papar Bambang.
Dihubungi secara terpisah, Kepala Bidang Angkutan Dinas Perhubungan Kota Bogor Jimmy Hutapea mengatakan bus premium Bogor-Jakarta akan beroperasi pada pukul 04.30 WIB hingga pukul 07.00 WIB dari pool Botani Square Bogor ke Senayan.
Bus tersebut kembali ke Bogor pada pukul 17.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB dari pool Senayan. Bus premium tersebut dioperasikan Perum Damri.
Dia memaparkan bus premium Bogor-Jakarta dilengkapi fasilitas berupa sinyal wifi gratis, isi ulang daya ponsel, dan kecepatan terjamin dengan tarif yang terjangkau yakni Rp35.000 per keberangkatan.
"Bus premium memang diperuntukan bagi kelas menengah atau mereka yang setiap harinya menggunakan kendaraan pribadi. Dengan dioperasikannya bus premium, kammi harap mereka beralih dari mobil pribadi ke bus," katanya.
Jimmy memaparkan jumlah pengguna mobil pribadi dari Bogor ke Jakarta cukup tinggi. Pantauan Dishub Kota Bogor dari tol Bogor Baranangsiang saja, kata dia, per harinya mencapai sekitar 7.000 kendaraan pribadi menuju Jakarta. "Belum lagi pemberangkatan dari tol lainnya yakni dari Sentul dan tol Ciawi."
Dia menjelaskan bus premium rute Bogor-Jakarta untuk pemberangkatan pagi melewati rute gerbang tol Bogor, keluar di Jembatan Semanggi, Jalan Gatot Subroto, Jalan Jenderal Sudirman, putaran balik, Jalan Jenderal Sudirman, Jalan Pintu Gelora 1, Jalan Asia Afrika dan berhenti di pool akhir jalan akses Sentral Senayan.
Adapun untuk keberangkatan sore bus akan melewati jalan akses Sentral Senayan, Jalan Asia Afrika, Jalan Jendral Sudirman, Bundaran Senayan, Jalan Gatot Subroto, masuk gerbang tol Semanggi 2, dan keluar dari tol Bogor menuju pool Botani Square.
"Kami berharap kebijakan operasional bus premium Bogor-Jakarta ini bisa benar-benar mengurai kepadatan kendaraan setidaknya dari Kota Bogor," papar Jimmy.