Bisnis.com, JAKARTA--Pasar modal diharapkan memiliki peran yang lebih banyak dalam mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal OJK Hoesen mengungkapkan tema perayaan ulangtahun pasar modal atau diaktifkan kembali pasar modal yakni langkah baru kedewasaan pasar modal diharapkan dapat membuat peranan yang lebih banyak untuk mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.
"Bahwa memang ke depan, pasar modal harus mengambil peran yang lebih banyak. Itu yang menjadi catatan penting buat kami. Nanti akan kami follow up strategi dalam pengembangannya," ujarnya.
Baca Juga
Hoesen mengungkapkan kesiapan dalam OJK serta Self Regulatory Organization (SRO) lainnya dan pelaku akan sangat menentukan misi ini.
"Ini menjadi sangat penting sebagai komitmen kami di OJK kepada stakeholder dan pemerintah," pungkasnya.