Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dua Mahasiswa Raih IELTS Prize 2017 British Council

British Council Indonesia melalui IELTS Prize 2017 memberikan dana bantuan kepada dua mahasiswa Indonesia yang akan melanjutkan studi ke luar negeri
./.Bisnis-Dedi Gunawan
./.Bisnis-Dedi Gunawan

Bisnis.com, JAKARTA-- British Council Indonesia melalui IELTS Prize 2017 memberikan dana bantuan kepada dua mahasiswa Indonesia yang akan melanjutkan studi ke luar negeri.

Kedua pemenang IELTS Prize 2017 adalah Harmawan Susetiyana yang akan melanjutkan pendidikan di University of Antwerp (Belgia) dengan jurusan Governance and Development (Local Institution and Poverty Reduction) dan Justin Nurdiansyah di Leiden University (Belanda) dengan jurusan International Civil and Commercial Law.

Masing-masing akan mendapatkan dana bantuan pendidikan senilai Rp40 juta.

"Sebagai pintu awal untuk menempuh studi di level internasional, kami sangat bangga dengan fakta bahwa IELTS membantu mewujudkan mimpi jutaan mahasiswa untuk belajar ke luar negeri," kata Mark Walker, Regional Director British Council East Asia di Jakarta, Kamis (6/7/2017).

British Council IELTS Prize diluncurkan pada 2011 dan telah memberi dukungan kepada 170 mahasiswa di Asia Timur hingga tahun lalu.

Setiap pemenang di 13 negara akan mendapatkan dana bantuan pendidikan senilai Rp40 juta dan nantinya dipilih lagi tiga pemenang regional yang akan mendapatkan hadiah senilai Rp1 miliar.

Walker menambahkan kebutuhan akan IELTS sebagai tes kemampuan berbahasa Inggris internasional meningkat setiap tahunnya dengan 2,9 juta peserta tes pada tahun lalu.

Selain itu, IELTS memiliki keunggulan sebagai tes yang diakui di lebih dari 10.000 organisasi yang meliputi universitas, perusahaan swasta, dan otoritas imigrasi di seluruh dunia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper