Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Menteri Jonan : Tarif Listrik Tak Akan Naik, Malah Akan Turun

Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan kembali menegaskan bahwa tarif tenaga listrik tidak akan naik hingga akhir tahun ini. Namun sebaliknya, Menteri ESDM berharap tarif tenaga listrik semua golongan pelanggan dapat turun dengan langkah-langkah efisiensi yang dilakukan PT PLN (Persero).
Ilustrasi perawatan jaringan listrik PLN/Antara-Rony Muharrman
Ilustrasi perawatan jaringan listrik PLN/Antara-Rony Muharrman

Bisnis.com, JAKARTA -- Menteri Energi Dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Ignasius Jonan kembali menegaskan, bahwa tarif tenaga listrik tidak akan naik hingga akhir tahun ini.

Sebaliknya, Menteri ESDM berharap tarif tenaga listrik semua golongan pelanggan dapat turun dengan langkah-langkah efisiensi yang dilakukan PT PLN (Persero).

"Pemerintah menetapkan dengan mempertimbangkan banyak hal dan juga mempertimbankan daya beli masyarakat dan juga upaya efisiensi PLN sebagai penyedia tenaga listrik, dan instruksi Bapak Presiden memutuskan, tarif listrik itu tidak ada penyesuaian apapun juga mulai 1 Juli hingga 31 Desember 2017," ujar Jonan dalam konferensi pers Tarif Tenaga Listrik di Kementerian ESDM, Rabu (5/7/2017).

Jonan mengakui, tantangan untuk melakukan efisiensi oleh PT PLN (Persero) memiliki tantangan yang besar, namun pemerintah akan mendukung penuh semua upaya efisiensi yang akan dilakukan oleh PLN.

“Pemerintah juga mendukung efisiensi yang dilakukan PLN terhadap penggunaan material utama, seperti maintenance untuk di transmisi ini harganya harus wajar, jangan harganya itu tiap tahun misalnya naik 5%, 10%.”

Efisiensi juga dapat dilakukan terhadap harga penjualan listrik oleh independent power plan (IPP) dan Pemerintah bersama PLN akan mereview semua investasi antara PLN dengan IPP agar betul-betul sangat-sangat efisien.

"Kita akan mencapai satu harga yang fair, investasi yang fair supaya tariff listriknya makin lama makin turun," tambah Jonan.

 

 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper