Bisnis.com, JAKARTA— Samuel Sekuritas Indonesia mengemukakan dalam perdagangan hari ini, Kamis (4/5/2017), pasar menyoroti sejumlah berita dari dalam dan luar negeri.
Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya yang diterima hari ini, Kamis (4/5/2017) mengatakan berita yang disorot pasar adalah:
Berita global
- ISM Non-Manf. Composite AS naik ke 57,5 dari 55,2 di April 2017. (Bloomberg)
- ADP Employment Change AS turun dari 263.000 ke 177.000 ribu di April 2017. (Bloomberg)
- FOMC meeting memutuskan mempertahankan Fed Funds Rate (FFR) target di 0,75-1,00%. The Fed tidak kecewa terhadap perekonomian AS di kuartal I/2017, malahan optimistis inflasi akan terus mendekati target mereka. (Reuters)
Berita domestik
- Ditjen Bea dan Cukai mencatat, realisasi penerimaan bea dan cukai hingga 28 April 2017 mencapai Rp 29,4 triliun atau 15,37% dari target dalam APBN 2017. (Kontan)
- Rencana pemerintah menerapkan pajak progresif di bidang pertanahan dan properti batal. (Kontan)
- Mentan Amran Sulaiman, memastikan stok beras ada 2,2 juta ton, sehingga tak ada alasan harga beras naik. (Detik)
- Menteri BUMN Rini Soemarno menargetkan keuntungan BUMN pada 2017 sebesar Rp205 triliun atau naik dari tahun lalu sebesar Rp164 triliun. (Antara)
- Pemerintah menyiapkan dana sebesar Rp1 triliun untuk persiapan tuan rumah penyelenggaraan pertemuan tahunan Bank Dunia-IMF di Bali pada Okt18. (Antara)