Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

98 Persen Hotel di Sukabumi Penuh Saat Libur Panjang Akhir Pekan

Libur panjang akhir pekan yang bersamaan dengan libur nasional Isra Miraj Nabi Muhammad SAW menyebabkan tingkat hunian kamar hotel yang berada di objek wisata laut mencapai 98 persen.
Pantai Ujung Genteng Sukabumi/Istimewa
Pantai Ujung Genteng Sukabumi/Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Libur panjang akhir pekan yang bersamaan dengan libur nasional Isra Miraj Nabi Muhammad SAW menyebabkan tingkat hunian kamar hotel yang berada di objek wisata laut mencapai 98 persen.

"Mayoritas penyewa kamar merupakan wisatawan dari luar Sukabumi," kata Seketaris Badan Penyelamat Wisata Tirta (Balawista) Kabupaten Sukabumi Yanyan Nuryanto di Sukabum, Minggu seperti dikutip Antara

Menurutnya, informasi yang diterima pihaknya dari pengelola maupun pemilik hotel serta penginapan kepada penyewa kamar sudah terjadi sejak Sabtu, (22/4). Mayoritas penyewa kamar tersebut berasal dari luar Sukabumi seperti Jakarta, Bogor, Bandung dan beberapa daerah terdekat lainnya.

Bahkan hingga Minggu malam kendaraan wisatawan yang masuk ke objek wisata laut baik ke wilayah Kecamatan Ciracap hingga Cisolok masih tetap mengalir, tetapi tidak terlalu padat. Kemungkinan puncak kedatangan wisatawan terjadi pada Minggu malam. Tingginya jumlah wisatawan yang menyewa kamar baik penginanan maupun hotel karena banyak pengelola yang memberikan pelayanan khusus dalam harga sewa ditambah cuaca di sekitar pantai hujan dan terjadi gelombang pasang.

Sehingga banyak wisatawan yang memilih menginap dibanding kembali lagi ke daerahnya masing-masing. Diperkirakan wisatawan akan cekout mulai Senin, (24/3) pagi. "Untuk jelasnya berapa jumlah wisatawan yang menyewa kamar hotel atau penginapan harus didata ke setiap pengelola, tetapi informasi yang masuk ke kami mencapai 98 persen," tambahnya.

Sementara, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi Dana Budiman mengatakan objek wisata laut apalagi saat ini ada Geopark Ciletuh Palabuhanratu sehingga menjadi daya tarik untuk mendatangkan wisatawan dari berbagai daerah.

Maka dari itu, untuk mempermudah kedatangan pelancong ini pihaknya kerap berkoordinasi dengan Pemprov Jabar terkait sarana khusus jalan provinsi yang rusak agar segera diperbaiki. "Objek wisata di Kabupaten Sukabumi mendapatkan perhatian khusus tidak hanya dari Pemprov Jabar saja, tetapi pemerintah pusat apalagi setelah diresmikannya Geopark Ciletuh Palabuhanratu sebagai geopark nasional," katanya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper