Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Aptrindo Imbau Operator dan Sopir Truk Patuhi Keselamatan

Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) mengkampanyekan keselamatan berlalu lintas di jalan raya dan sekaligus mengimbau kepada seluruh perusahaan truk mendorong kemampuan dan pengetahuan para Sopir truk dalam mematuhi semua peraturan lalu lintas yang berlaku.
Ilustrasi/JIBI-Wahyu Darmawan
Ilustrasi/JIBI-Wahyu Darmawan

Bisnis.com, JAKARTA - Asosiasi Pengusaha Truk Indonesia (Aptrindo) mengkampanyekan keselamatan berlalu lintas di jalan raya dan sekaligus mengimbau kepada seluruh perusahaan truk mendorong kemampuan dan pengetahuan para Sopir truk dalam mematuhi semua peraturan lalu lintas yang berlaku.

Ketua Umum DPP Aptrindo, Gemilang Tarigan mengatakan, diperlukan sosialisasi yang sifatnya berkesinambungan agar para Sopir truk selalu patuh pada aspek keselamatan dalam berlalu lintas.

“Sosialiasi bisa dilakukan oleh regulator maupun pengusaha atau operator truk yang bersangkutan. Sebab karakteristik Sopir Truk itu harus terus menerus diingatkan soal safety tersebut,” ujarnya kepada Bisnis, Kamis (2-3-2017).

Dia mengatakan,ketidaksiplinan para Sopir dalam berlalu lintas bisa mengakibatkan kondisi yang vatal dan merugikan banyak pihak, termasuk masyarakat umum.

“Kalau truk sedang angkut muatan baik itu berupa barang curah ataupun peti kemas dan mengalami kecelakaan di jalan raya, maka dampaknya selain merugikan operator truk juga pemilik barang yang diangkutnya,” tuturnya.

Oleh karena itu, imbuh dia, memberikan edukasi kepada para Sopir mengenai pentingnya menjaga faktor keselamatan di jalan raya bukan hanya menjadi tanggung jawab pemerintah namun seluruh operator/pengusaha truk itu sendiri.

Gemilang mengatakan, salah satu cara yang sedang digalakkan pengusaha truk yang tergabung dalam Aptrindo saat ini yakni mengharuskan para Sopir Truk memakai pakaian yang rapih atau seragam resmi dari tempatnya bekerja.

“Kita juga tidak ingin lagi melihat ada Sopir yang mengemudikan truk dengan tidak memakai baju, atau hanya pakai kaos singlet saja. Kita mesti rubah kebiasaan-kebiasaan para Sopir itu perlahan-lahan mengarah ke professional,” tuturnya.

Berkaitan dengan itu,imbuhnya, Aptrindo akan menyelenggarakan deklarasi truk keselamatan berlalulintas dengan tema ‘Truk Pelopor Keselamatan Lalu Lintas’ pada 6 Maret 2017 yang akan digelar di lapangan Jakarta International Container Terminal (JICT) Pelabuhan Tanjung Priok.

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi direncanakan hadir untuk meresmikan kegiatan tersebut. “Deklarasi itu akan dihadiri DPD Aptrindo se Indonesia, termasuk juga perusahaan truk dan para Sopirnya yang berada di beroperasi di pelabuhan Tanjung Priok Jakarta,” ujar dia.(K1)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Akhmad Mabrori

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper