Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dorong Transformasi Ekonomi, Kaltim Fokuskan Penghiliran Industri

Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur akan menfokuskan kegiatan pada pengembangan hilirisasi industri sebagai upaya mendorong transformasi ekonomi di daerah itu.
Beberapa produk hasil penghiliran industri di sektor oleokimia/Ilustrasi
Beberapa produk hasil penghiliran industri di sektor oleokimia/Ilustrasi

Bisnis.com, SAMARINDA - Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur akan menfokuskan kegiatan pada pengembangan penghiliran industri sebagai upaya mendorong transformasi ekonomi di daerah itu.

"Transformasi ekonomi dapat terwujud dengan menggali potensi unggulan ekonomi di luar minyak, gas dan batu bara, sehingga penghiliran industri menjadi jawaban untuk membangun ekonomi yang berkualitas dan berkelanjutan," kata Sekretaris Provinsi Kaltim Rusmadi di Samarinda, seperti dikutip dari Antara, Rabu (14/12/2016).

Dalam rangka mengimplementasikan penghiliran industri guna mencapai target pertumbuhan dan struktur ekonomi yang berkualitas, Rusmadi berharap pada 2017 harus lebih fokus dan konkrit melakukan percepatan penyelesaian program pembangunan yang mendukung penghiliran industri melalui kawasan industri yang telah ditetapkan.

"Kaltim telah berhasil melakukan penghiliran industri di sektor gas/petrokimia di kawasan industri Bontang. Namun, penghiliran di sektor mineral, batu bara, CPO, industri pertanian dan pariwisata masih perlu dilakukan percepatan," ujarnya.

Percepatan yang dimaksud pengembangan agroindustri oleo chemical di Kawasan Ekonomi Khusus Maloy Batuta Trans Kalimantan (KEK MBTK) di Kabupaten Kutai Timur yang perlu dilakukan penyelesaian pembangunan pelabuhan, tangki timbun dan infrastruktur lainnya.

"Kemudian, pengembangan kawasan industri Kariangau (Balikpapan) dan Buluminung (Penajam Paser Utara) perlu dilakukan percepatan pembangunan Jembatan Pulau Balang beserta aksesnya, termasuk pembangunan marine technopark," ucapnya.

"Di Kota Samarinda sebagai kawasan industri jasa dan perdagangan, perlu percepatan penyelesaian pembangunan landasan pacu Bandara APT Pranoto (Bandara Samarinda Baru), termasuk percepatan pembangunan Jembatan Mahkota II dan Jembatan Mahakam IV (Jembatan Kembar)," tambah Rusmadi.

Menurutnya, keberhasilan pembangunan di Kaltim merupakan keberhasilan kolektif dari pemerintah provinsi bersama-sama pemerintah pusat dan kabupaten/kota. "Oleh karena itu, semuanya harus bisa merapatkan barisan untuk bekerja bersama-sama secara sinergis," ucap Rusmadi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper