Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sidak di RSU M. Djamil, Jokowi Senang 97% Pasien Pakai BPJS

Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah menteri Kabinet Kerja melakukan inspeksi mendadak di Instalasi Bedah Umum Kelas I Rumah Sakit Umum (RSU) Dr. M. Djamil, Selasa (12/4/2016).
Presiden Joko Widodo melakukan inspeksi mendadak di Pasar Pagi Rawamangun, Jakarta Timur, Sabtu (28/2/2015)./JIBI-Akhirul Anwar
Presiden Joko Widodo melakukan inspeksi mendadak di Pasar Pagi Rawamangun, Jakarta Timur, Sabtu (28/2/2015)./JIBI-Akhirul Anwar

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan sejumlah menteri Kabinet Kerja melakukan inspeksi mendadak di Instalasi Bedah Umum Kelas I Rumah Sakit Umum (RSU) Dr. M. Djamil, Selasa (12/4/2016).

Dalam kesempatan itu, Presiden menyempatkan diri berbincang dengan sejumlah pasien dan keluarga pasien, serta pihak RSU Dr. M. Djamil. Menurut Presiden, 97% pasien di rumah sakit tersebut menggunakan kartu Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, dan tanpa dipungut biaya apapun.

“Tadi saya mengecek data, terutama penggunaan BPJS dan Kartu Indonesia Sehat (KIS). Hampir kira-kira 35% menggunakan Kartu Indonesia Sehat, selain itu sisanya memakai BPJS. 97% pasien di sini pakai BPJS,” kata Presiden, melalui siaran pers.

Menurut Presiden, dirinya juga sempat menanyakan kepada pasien atau keluarganya mengenai ada tidaknya biaya bagi pemegang kartu BPJS di rumah sakit tersebut.

“Tadi saya tanyakan ke pasien, tidak ada pungutan biaya, saya kira baik. Hanya dari rumah sakitnya ditanyakan saja, ada keluhan, mengenai pembayaran. Itu saja,” ungkap Kepala Negara.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arys Aditya
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper