Bisnis.com, JAKARTA- Samuel sekuritas Indonesia mengemukakan pemangkasan harga BBM premium dan solar bisa menekan angkla inflasi.
“Deflasi harga barang yang diatur oleh pemerintah, ternyata mampu menutupi inflasi dari bahan makanan sehingga inflasi Maret 2016 hanya mencapai 4,45% YoY,” kata Ekonom Samuel Sekuritas Indonesia Rangga Cipta dalam risetnya yang diterima hari ini, Senin (4/4/2016).
Dikemukakan inflasi tahunan naik di Maret 2016, tetapi lebih rendah baik dari perkiraan Samuel yang berada di angka 4,51% YoY, serta konsensus yang di 4,5% YoY.
“Dipangkasnya harga premium dan solar mulai April 2016 berpeluang menekan inflasi 2016, dari perkiraan awal kami yang 4,5% YoY menjadi hanya 3,8% YoY. BI Rate diperkirakan bisa dipangkas 50 bps lagi ke 6,25% di 2016,” kata Rangga.