Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Semester I, Penjualan Semen Padang Turun 10,4%

Tingginya tekanan ekonomi global disertai lambannya penyerapan belanja pemerintah ikut berdampak terhadap penurunan penjualan semen. PT Semen Padang mencatatkan penurunan penjualan hingga 10,4% di paruh pertama tahun ini.
Semen./JIBI-Andullah Azzam
Semen./JIBI-Andullah Azzam

Bisnis.com, PADANG - Tingginya tekanan ekonomi global disertai lambannya penyerapan belanja pemerintah ikut berdampak terhadap penurunan penjualan semen. PT Semen Padang mencatatkan penurunan penjualan hingga 10,4% di paruh pertama tahun ini.

Direktur Pemasaran Semen Padang Pudjo Suseno mengakui terjadi penurunan penjualan yang signifikan menyusul lemahnya konsumsi domestik akibat tekanan ekonomi.

"Memang turun karena tekanan ekonomi, tetapi biasanya akan kembali tumbuh di semester dua. Porsinya 45%-55%, memang lebih tinggi di semester dua," katanya, Senin (10/8/2015).

Data Asosiasi Semen Indonesia (ASI) mencatatkan penurunan penjualan domestik Semen Padang sebesar 10,4% dari 3,29 juta ton periode Januari-Juni tahun lalu menjadi hanya 2,95%. Sedangkan secara keseluruhan penjualan turun 6% dari 3,33 juta ton menjadi hanya 3,13 juta ton.

Dia meyakini kinerja penjualan akan membaik di semester kedua sejalan dengan kondisi ekonomi yang kian stabil dan pembangunan proyek-proyek infrastruktur.

Sebelumnya, Direktur Utama Semen Padang Benny Wendry mengungkapkan perseroan akan meningkatkan kuantitas ekspor hingga 500.000 ton tahun ini untuk mendongkrak penjualan.Salah satu strateginya ekspor.

"Dari kami [Semen Padang] targetnya 500.000 ton," katanya.

Menurutnya, belum optimalnya penjualan dalam negeri akibat kelesuan ekonomi harus disiasati dengan membuka pasar-pasar baru di mancanegara. Perusahaan semen tertua di Asia Tenggara itu membidik pasar Asia Selatan, Timur Tengah dan Afrika.

Dia mengatakan anak usaha Semen Indonesia Grup itu sudah mendapatkan kesepakatan ekspor sebesar 170.000 ton untuk beberapa bulan ke depan di pasar Asia Selatan. Total per Juni 2015 total ekspor Semen Padang mencapai 177,973 ton atau tumbuh 439,3% dari periode yang sama tahun sebelumnya 33.000 ton.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Heri Faisal
Editor : Fatkhul Maskur

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper