Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kehati Awards: 3 Perusahaan Ini Raih Penghargaan SRI

Tiga perusahaan publik meraih penghargaan khusus Sustainable and Responsible Investment (SRI) Kehati Award sebagai perusahaan yang memenuhi prinsip-prinsip investasi yang berkelanjutan dan bertanggungjawab.
Logo KEHATI/kehati.or.id
Logo KEHATI/kehati.or.id

Bisnis.com, JAKARTA -- Tiga perusahaan publik meraih penghargaan khusus Sustainable and Responsible Investment (SRI) Kehati Award sebagai perusahaan yang memenuhi prinsip-prinsip investasi yang berkelanjutan dan bertanggungjawab.

PT Bank Rakyat Indonesia Tbk, PT Bank Negara Indonesia Tbk dan PT Perusahaan Gas Negara TBK berhasil menyisihkan 25 pemenang perusahaan yang berlandaskan "Go Green" versi KEHATI.

Direktur Eksekutif Yayasan Kehati MS Sembiring mengatakan 25 perusahaan terpilih diseleksi ketat untuk masuk ke Indeks SRI-Kehati berdasarkan 6 aspek fundamental yaitu, peduli terhadap lingkungan hidup, pengembangan masyarakat, hak asasi manusia, ketenagakerjaan, perilaku bisnis dan tata kelola perusahaan yang baik.

"Dan SRI-Kehati Awards akan diberikan kepada 3 perusahaan terbaik dari 25 perusahaan itu," katanya dalam SRI-Kehati Award 2014, Kamis malam (11/12/2014).

Ketua Dewan Juri SRI Kehati Award Sonny Keraf berharap penghargaan tersebut dapat menjadi bagian penilaian publik terhadap perusahaan yang memang menerapkan prinsip SRI dalam usahanya.

"Juga sebagai kontrol publik kepada perusahaan yang mengklaim dirinya green company, apakah memang mereka terbukti green," katanya.

Mantan Menteri Lingkungan Hidup itu mengatakan ke-25 perusahaan tersebut cukup peduli dalam seluruh aspek penjurian.

"Ke depannya, kita harapkan swasta bisa bergerak sesuai inisiatif sendiri, bergerak melampaui regulasi tanpa komando pemerintah untuk terus menjaga lingkungan," katanya.

Ke-25 perusahaan yang masuk pada indeks SRI-Kehati merupakan perusahaan publik yang berkinerja baik dalam menjalankan usahanya. Hal tersebut juga terlihat dari performa perusahaan yang konsisten dengan pertumbuhan rata-rata 10% di atas Indeks LQ45 dan JII.

Perusahaan tersebut adakah:

  1. PT Astra Agro Lestari Tbk
  2. PT Adhi Karya Tbk
  3. PT Aneka Tambang Tbk
  4. PT Astra International Tbk
  5. PT Bank Central Asia Tbk
  6. PT Bank Negara Indonesia Tbk
  7. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk
  8. PT Bank Danamon Indonesia Tbk.
  9. PT Bank Mandiri Tbk
  10. PT XL Axiata Tbk
  11. PT Garuda Indonesia Tbk
  12. PT Gajah Tunggal Tbk
  13. PT Indofood Sukses Makmur Tbk
  14. PT Jasa Marga Tbk
  15. PT Kalbe Farma Tbk
  16. PT PP London Sumatra Indonesia Tbk
  17. PT Perusahaan Gas Negara Tbk
  18. PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk
  19. PT Tambang Batubara Bukit Asam Tbk
  20. PT Semen Indonesia Tbk
  21. PT Timah Tbk
  22. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk
  23. PT United Tractors
  24. PT Unilever Indonesia Tbk
  25. PT Wijaya Karya Tbk

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Irene Agustine
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper