Bisnis.com, JAKARTA—Pameran properti REI Expo 2014 menargertkan transaksi sebesar Rp1,7 triliun selama masa pameran.
REI Expo 2014 tersebut akan digelar selama satu pekan, mulai dari 10-18 Mei di Hall A, Jakarta Convention Center, Senayan, Jakarta.
Ketua Umum DPP Realestat Indonesia Eddy Hussy mengatakan pencapaian transaksi diharapkan bisa lebih tinggi dari target, yakni mencapai Rp2 triliun.
“Karena saat seperti ini merupakan sebuah kesempatan untuk membeli properti, saat harga cenderung lebih stabil,” ujarnya dalam konferensi pers, Sabtu (10/5/2014).
Dia mengatakan pameran telah digelar secara rutin setiap tahunnya. Pada pameran kali ini, ditawarkan berbagai produk properti mulai dari harga Rp200 jutaan, hingga miliaran rupiah.