Bisnis.com, JAKARTA—PT Timah (Persero) Tbk. menemukan 3.162 ton cadangan timah batangan dalam kategori measured sepanjang Maret 2014, dengan total dana yang dikeluarkan sebesar Rp14,86 miliar.
Mengutip laporan eksplorasi yang dirilis perseroan pada Jumat (11/4/2014), sepanjang Maret emiten berkode TINS itu menggalakkan eksplorasi di wilayah darat dan laut di tiga wilayah, yaitu Kundur, Bangka, dan Belitung.
Dalam eksplorasi tersebut, majamenen TINS juga mengumumkan menemukan sumber daya timah sebanyak 1.070 ton untuk kategori inferred dan 918 ton yang masuk dalam kategori indicated.
Adapun anak perusahaan perseroan di bidang tambang timah, PT Timah Eksplonim, tidak melakukan kegiatan eksplorasi apapun dalam rentang Desember 2013 hingga Maret 2014 dan berkonsentrasi untuk memproduksi dan penjualan bijih nikel.