BISNIS.COM, BOGOR - Pusat Inkubator Bisnis (Incubie) IPB bekerjasama dengan Kementerian Koperasi dan UKM menyediakan outlet bagi usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) untuk memasarkan produk-produknya.
Selain itu, untuk membantu meningkatkan pemasaran produk juga telah diluncurkan website pemasaran produk e-market yang beralamat di e-market.ipb.ac.id <http://e-market.ipb.ac.id/> . Peluncuran dilakukan sekaligus dengan Bimbingan Teknis Perijinan Usaha Bagi UMKM.
“Dengan adanya outlet pemasaran bersama ini , diharapkan dapat meningkatkan omset para tenant,” kata Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian pada Masyarakat IPB, Prof. Bambang Pramudya, Senin (22/4/2013).
Selain itu, Prof. Bambang mengharapkan UMKM ini juga nantinya tidak hanya dapat menguasai pasar dalam negeri tapi juga dapat merambah ke pasar luar negeri.
Sementara itu, Kepala Pusat Inkubator Bisnis, Prof. Memen Surahman menjelaskan lokasi outlet yang disediakan untuk tenant cukup strategis.
“Kami menyiapkan outlet UMKM binaan IPB sebagai sentra oleh-oleh Bogor yakni di Jalan Sukasari 1 No.12 A. Outlet yang disediakan ini dapat digunakan oleh tenant untuk memasarkan produknya dan pengelolaannya dilakukan bersama Koperasi Inkubator Bisnis IPB, “ tandasnya.
Terkait pemasaran, Prof. Memen mengaku sebagian UMKM binaan Incubie IPB sudah mulai memiliki jangkauan pemasaran yang luas mulai dari wilayah Jabodetabek, Sukabumi, Cianjur, bahkan beberapa produk UMKM binaan memasarkan produknya di beberapa provinsi di Indonesia. Selain itu, pangsa pasar ekspor juga mulai dibidik.
Namun disampaikannya bagi UMKM yang masih terkendala dengan pemasaran, e-market dan outlet bersama ini diharapkan dapat membantu. Selain itu dengan bimbingan teknis dari Badan Perijinan Kabupaten Bogor, diharapkan peserta yang belum melakukan perijinan usaha dapat segera memprosesnya.
Dalam e-market juga dipasarkan seluruh produk UMKM binaan IPB seperti tepung ubi jalar, abon cabe, coklat praline, olahan daging kelinci, es kelapa kemasan, keripik jamur, bakso jamur, bandrek bajigur instan dan sebagainya.