Bisnis.com, JAKARTA – PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) menargetkan 300 bus listrik dapat beroperasi pada akhir 2024.
Direktur Utama PT Transjakarta, Welfizon Yuza menjelaskan bahwa pihaknya telah melakukan elektrifikasi armada sepanjang 2023, dengan 100 unit bus telah beroperasi saat ini.
“Secara bertahap terus kita tambah, tahun ini kita akan menambah 200 unit. Sehingga di akhir tahun 2024 akan ada 300 unit bus listrik yang akan beroperasi,” katanya kepada Bisnis.com, dikutip Kamis (1/8/2024).
Menurutnya, elektrifikasi armada Transjakarta akan terus berlangsung demi memenuhi target dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, yakni pengoperasian 100% bus listrik pada 2030.
Hal ini juga akan berdampak terhadap peremajaan armada bus pada tahun-tahun mendatang. Pihaknya bakal melakukan peremajaan dengan langsung menggunakan bus listrik.
Welfizon menjelaskan bahwa hal tersebut sesuai dengan konsep keberlanjutan Transjakarta dari aspek lingkungan, ekonomi, dan sosial.
Baca Juga
“Program utamanya kita melakukan elektrifikasi armada, terus kemudian juga mendorong semakin banyak orang yang shifting ke angkutan publik, termasuk Transjakarta,” sambungnya.
Selain itu, dirinya mengeklaim bahwa elektrifikasi armada bus tersebut berhasil menurunkan angka emisi dari penggunaan kendaraan pribadi yang berlebihan.
“Jadi ini merupakan salah satu solusi agar kita bisa mengurai kemacetan dan juga meningkatkan kualitas udara di Jakarta,” tukas Welfizon.