Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

HUT RI Ke-79, Garuda (GIAA) Siapkan 11.000 Kursi Penerbangan ke IKN

PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) mempersiapkan sekitar 11.000 kursi untuk penerbangan ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara jelang upacara kemerdekaan RI.
Pesawat garuda Indonesia mendarat di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (11/6/2024). Bisnis/Paulus Tandi Bone
Pesawat garuda Indonesia mendarat di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (11/6/2024). Bisnis/Paulus Tandi Bone

Bisnis.com, JAKARTA – PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk (GIAA) mempersiapkan sekitar 11.000 tempat duduk (seat) untuk penerbangan ke Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang bakal menjadi lokasi upacara kemerdekaan RI.

Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra, menjelaskan, perseroan juga telah mempersiapkan 70 jadwal penerbangan pada periode 16-20 Agustus 2024 untuk mendukung mobilitas peserta upacara kemerdekaan RI di IKN.

Dia mengatakan, jadwal penerbangan ini juga telah dikomunikasikan kepada Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) dan juga Panitia Perayaan Kemerdekaan RI.

"Kita sangat terbuka untuk tambah lagi [jadwal penerbangan], karena 17 Agustus ini kan event bersama," kata Irfan di Jakarta pada Rabu (31/7/2024).

Irfan menuturkan, jumlah penerbangan tersebut terdiri dari 40 jadwal reguler dan 30 extra flight.

Dia juga menyebut seluruh penerbangan itu nantinya akan mendarat di Balikpapan. Hal tersebut karena fasilitas Bandara VVIP di IKN yang belum siap untuk dioperasikan.

Sebelumnya, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mempersiapkan skema operasi penerbangan untuk menyambut perayaan Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2024 mendatang menyusul terkendalanya pembangunan Bandara VVIP di IKN.

Budi Karya menuturkan, pada proyek bandara IKN, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) membangun terminal bandara, sementara landasan pacu (runway) dibangun oleh Kementerian PUPR.

Dia menuturkan, kondisi cuaca yang buruk selama dua bulan terakhir menjadi tantangan terbesar dalam pembangunan bandara IKN.

Oleh karena itu, Budi mengatakan pihaknya telah menyiapkan skenario penerbangan pada perayaan 17 Agustus mendatang. Penerbangan pada perayaan Kemerdekaan RI disiapkan melalui bandara IKN atau melalui bandara Sultan Aji Muhammad Sulaiman Balikpapan dan bandara APT Pranoto Samarinda.

"Presiden menyampaikan arahan yang tegas untuk tidak terlalu dipaksakan. Memang ada kemungkinan tertunda, tetapi insyaallah akhir Agustus akan selesai," kata Budi Karya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper