Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Update Harga Tiket Pesawat Bulan Ramadan dan Lebaran 2024, Mulai Mahal di Tanggal Ini

Cek harga tiket pesawat pada bulan Ramadan dan Lebaran 2024 berikut ini. Bisa Anda jadikan rekomendasi transportasi mudik bulan depan.
Pesawat AirAsia lepas landas dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Cengkareng, Tangerang, Indonesia, Senin (29/12/2014)./Bloomberg-Dimas Ardian
Pesawat AirAsia lepas landas dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Cengkareng, Tangerang, Indonesia, Senin (29/12/2014)./Bloomberg-Dimas Ardian

Bisnis.com, JAKARTA - Cek harga tiket pesawat pada bulan Ramadan dan Lebaran 2024 berikut ini. Bisa Anda jadikan rekomendasi transportasi mudik bulan depan.

Harga tiket pesawat menjadi yang cukup dipantau oleh masyarakat yang hendak melaksanakan mudik lebaran 2024.

Sebagaimana diketahui, pemerintah telah menetapkan bahwa awal puasa Ramadan 2024 jatuh pada tanggal 12 Maret 2024. Itu artinya, lebaran diprediksi akan tiba pada 9-10 April 2024.

Saat momen lebaran tiba, maka mudik menjadi salah satu cara yang akan dilakukan oleh anak perantuan untuk meninggalkan kota besar dan kembali ke daerah masing-masing.

Biasanya, momen mudik membuat harga tiket berbagai transportasi mengalami kenaikan yang cukup signifikan. Namun bagaimana dnegan harga pesawat?

Update harga pesawat di awal Ramadan 2024

Dari hasil penelusuran Bisnis, harga tiket pesawat pada awal bulan Ramadan ini berada di angka yang masih cukup stabil. Bahkan jika Anda membelinya di tanggal-tanggal yang dekat dengan Idul Fitri.

Misalnya saja tiket Jakarta-Solo. Tiket pesawat Jakarta-Solo saat ini dijual dengan harga Rp700 ribuan di Agoda.

Namun pada tanggal 20-an Maret, harganya naik hampir Rp200 ribu menjadi Rp850 hingga Rp890 ribuan.

Sementara pada awal April 2024, harga yang ditawarkan melonjak menjadi Rp957 ribu hingga Rp1,2 jutaan. Harga yang hampir mirip juga terjadi pada penerbangan rute Jakarta-Yogyakarta.

Namun jika tujuan mudik Anda ke Medan, Anda perlu menyiapkan dana besar untuk naik pesawat.

Sebab pada rute ini, harga tiket Jakarta-Medan per tanggal 11 Maret 2024 sudah berada di angka Rp1 juta hingga Rp1,4 jutaan.

Harga akan melonjak tajam pada awal April 2024 hingga mencapai Rp2 jutaan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper