Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Toyota Global Bakal Bangun Pabrik Ketiga di India

Toyota global berencana membangun pabrik mobil ketiganya di India. Ini targetnya.
Toyota Mirai, mobil berbahan bakar cell tengah menunggu pemeriksaan akhir di pabrik Toyota Motor Corp. di Aichi Prefecture, Jepang, 11 April 2019. REUTERS/Joe White
Toyota Mirai, mobil berbahan bakar cell tengah menunggu pemeriksaan akhir di pabrik Toyota Motor Corp. di Aichi Prefecture, Jepang, 11 April 2019. REUTERS/Joe White

Bisnis.com, JAKARTA — Toyota global berencana membangun pabrik mobil ketiganya di India demi meningkatkan kapasitas produksinya.

Dilansir dari Reuters pada Rabu (27/9/2023), Toyota menargetkan pabrik tersebut dapat memproduksi sekitar 80.000 unit sampai 120.000 unit kendaraan per tahunnya. Seorang sumber Reuters pun menyebut kapasitas tersebut dapat meningkat hingga 200.000 unit.

Adanya ekspansi pabrik ini akan meningkatkan produksi Toyota di India yang sudah mencapai 400.000 unit per tahunnya atau sekitar 30 persen dari total produksi secara konsolidasi.

Saat ini, Toyota memiliki dua pabrik kendaraan yang terletak di Bidadi, India Selatan. Sementara pabrik ketiga pun rencananya akan dibangun pada lokasi yang sama.

Pada Mei 2023, pabrikan asal Jepang tersebut menambahkan jam operasionalnya pada dua pabrik yang sudah ada di India sehingga kapasitas mampu meningkat hingga 30 persen menjadi lebih dari 400.000 kendaraaan.

Toyota juga sedang mengembangkan kendaraan sport utility vehicle (SUV) terbarunya untuk pasar India yang akan diluncurkan pada awal 2026. Kendaraan ini pun nantinya akan menjadi produk pertama yang diproduksi oleh pabrik baru tersebut.

Meningkatnya penjualan Toyota di India pun tak lepas dari adanya kemitraan global dengan Suzuki. Kedua merek asal Jepang ini mengambil beberapa model yang awalnya dikembangkan oleh masing-masing mitranya sebelum dimodifikasi dan dijual dengan merek mereka masing-masing.

Adapun, sekitar dua pertiga dari kapasitas produksi Toyota saat ini digunakan oleh Maruti Suzuki untuk memproduksi kendaraan Toyota dan Suzuki sebagai bentuk kerja sama mereka.

Toyota menargetkan kapasitas produksi dapat mencapai 500.000 kendaraan per tahun sebelum 2030. Produksi ini pun termasuk untuk model mobil yang akan dipasok ke Suzuki.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper