Bisnis.com, JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat Indonesia mengimpor beras (HS 8 digit) sebanyak 1,59 juta ton sepanjang periode Januari-Agustus 2023. Berikut sejumlah negara asal impor beras Indonesia.
Impor didominasi oleh jenis semi-milled (beras setengah giling) or wholly milled rice (beras giling utuh) (HS 10063099) dengan share 88,52 persen.
Plt Kepala BPS Amalia Adininggar Widyasanti mengatakan impor beras tertinggi terjadi pada Juli 2023 sebanyak 0,27 juta ton, sedangkan pada Maret 2023 volume impor beras menjadi yang terendah yakni 0,06 juta ton.
"Jadi, kalau secara bulanan tergantung dari permintaan butuhnya. Secara rata-rata volume impor beras bulanan selama Januari - Agustus 2023 sebesar 0,2 juta ton," kata Amalia, Jumat (15/9/2023).
Adapun negara asal impor beras terbesar yakni Thailand dengan volume beras impor sebanyak 802.000 ton atau mencakup 50,36 persen dari total impor beras pada periode Januari-Agustus 2023.
Selanjutnya, di posisi kedua ditempati Vietnam dengan volume beras impor sebanyak 674.000 ton atau mencakup 42,33 persen.
Baca Juga
India berada di posisi ketiga sebagai negara sumber impor beras sebanyak 66.000 ton atau menyumabang 4,16 persen dari total impor pada Januari - Agustus 2023.
"Di posisi keempat ada Pakistan sebanyak 45.000 ton atau mencakup 2,85 persen [dari total impor beras]," kata Amalia.
Sebagaimana diketahui, pemerintah Indonesia menetapkan kuota impor beras sebanyak 2 juta ton tahun ini. Bulog sebagai pelaksana impor telah mendatangkan 1,6 juta ton beras dari sejumlah negara di Asia.
Berdasarkan catatan Bisnis.com, pada Senin (11/9/2023) Direktur Utama Perum Bulog Budi Waseso menyatakan sisa kuota impor beras 400.000 ton telah rampung dan dalam proses kedatangan secara bertahap. Dia menegaskan bahwa pihaknya telah menyelesaikan kesepakatan dengan sejumlah negara untuk pembelian 400.000 ton beras sisa kuota impor.
"Oh sudah berdatangan [impor beras]," ujar Buwas saat ditemui usai peluncuran bansos beras di Gudang Perum Bulog Kanwil DKI Jakarta dan Banten, Senin (11/9/2023).