Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PT KAI Bakal Tempuh Jalur Hukum Pascakecelakaan KA Brantas

PT KAI berencana menempuh jalur hukum hukum pascakecelakaan yang terjadi antara Kereta Api Brantas rute Pasar Senen-Blitar dengan truk tronton
Kecelakaan Kereta Api di Madukoro Semarang. Hingga Rabu (17/8) pukul 21.00 WIB  Tim Gabungan yang terdiri dari Polisi, Dishub, Satpol PP Kota Semarang masih melakukan evakuasi pada truk yang tertabrak KA  di Jembatan Madukoro. /Bisnis-Faisal.
Kecelakaan Kereta Api di Madukoro Semarang. Hingga Rabu (17/8) pukul 21.00 WIB Tim Gabungan yang terdiri dari Polisi, Dishub, Satpol PP Kota Semarang masih melakukan evakuasi pada truk yang tertabrak KA di Jembatan Madukoro. /Bisnis-Faisal.

Bisnis.com, JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (Persero) berencana mengambil upaya hukum pascakecelakaan yang terjadi antara Kereta Api Brantas rute Pasar Senen-Blitar dengan truk tronton pada JPL 6 km 1+523, petak jalan Jerakah-Semarang Poncol, Selasa malam (18/7/2023).

VP Public Relations KAI Joni Martinus menyampaikan upaya hukum akan ditempuh sambil menunggu proses penyelidikan.

“KAI akan mengambil upaya hukum terkait kejadian tersebut, sambil menunggu proses penyelidikan baik dari pihak internal KAI maupun dari pihak kepolisian lebih lanjut,” kata Joni kepada Bisnis, Kamis (20/7/2023). 

Dihubungi terpisah, Manager Humas KAI Daop 4 Semarang Ixfan Hendri Wintoko menuturkan pihaknya tengah melakukan kalkulasi pada masing-masing unit.

KAI melihat adanya beberapa kerusakan seperti kerusakan lokomotif, kereta,  jalur dan jembatan, serta sewa bus untuk evakuasi sebagian penumpang KA Brantas.

Selain itu, kecelakaan yang terjadi menyebabkan sejumlah perjalanan KA mengalami keterlambatan.

“[Ganti rugi akan ditujukkan kepada] sopir sama pemilik, kan satu kesatuan,” ujarnya kepada Bisnis. 

Pada Selasa malam (18/7/2023), terjadi kecelakaan pada JPL 6 km 1+523, petak jalan Jerakah-Semarang Poncol. Kecelakaan terjadi antara Kereta Api Brantas rute Pasar Senen-Blitar dengan truk tronton.

Kecelakaan tersebut menyebabkan bagian lokomotif kereta meledak dan terbakar, serta perjalanan KA mengalami keterlambatan. Jalur tersebut akhirnya kembali dibuka, usai dilakukan evakuasi terhadap kereta api dan bangkai truk yang tersangkut di jembatan dekat perlintasan sebidang, dan sudah bisa dilalui dengan kecepatan terbatas.

KAI dalam unggahan di akun Instagram @kai121_ melaporkan tak ada korban kejadian dalam insiden tersebut. Masinis dan Asisten Masinis serta penumpang kereta api dinyatakan selamat. 

“Kami mohon maaf kepada para pelanggan yang terganggu perjalanannya akibat insiden tersebut,” tulis KAI. 

Selain itu, KAI mengimbau masyarakat untuk mematuhi rambu-rambu lalu lintas yang ada agar aman dan selamat saat melintas di perlintasan sebidang.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ni Luh Anggela
Editor : Leo Dwi Jatmiko
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper