Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pelni Jadi Operator Tol Laut Terbaik Versi Bisnis Indonesia Logistics Award 2022

Pelni menyabet penghargaan sebagai operator Program Tol Laut terbaik dari Bisnis Indonesia Logistics Award 2022.
Kapal Umsini milik PT Pelni bersandar di dermaga Pelabuhan Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (7/11/2018)./JIBI-Paulus Tandi Bone
Kapal Umsini milik PT Pelni bersandar di dermaga Pelabuhan Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (7/11/2018)./JIBI-Paulus Tandi Bone

Bisnis.com, JAKARTA - PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau Pelni menyabet penghargaan sebagai operator Program Tol Laut terbaik. Penghargaan tersebut diberikan pada acara Bisnis Indonesia Logistics Award 2022.

Direktur Utama Pelni, Tri Andayani, mengucapkan terima kasih kepada pemerintah Indonesia yang telah memberikan penugasan kepada perseroan untuk mengangkut berbagai produk dan komoditas pada trayek Tol Laut sejak 2015.

"Penghargaan ini saya dedikasikan kepada pegawai laut dan darat di Pelni atas kontribusi mereka yang tidak pernah kenal lelah melayani masyarakat hingga ke wilayah Timur Indonesia," kata Tri dalam acara Bisnis Indonesia Logistics Award 2022 di Jakarta, Selasa (8/11/2022).

Tri juga mengungkapkan harapannya agar kinerja perseroan, tidak terkecuali pada program Tol Laut, bisa lebih dirasakan oleh masyarakat.

Ke depan, BUMN pelayaran tersebut menargetkan bisa menjadi National Flag Carrier. Sejalan dengan target tersebut, Pelni akan menggaet berbagai operator swasta untuk bisa melayani rute komersial hingga rute penugasan yakni program Tol Laut.  

Pada kesempatan yang sama, Direktur Usaha dan Angkutan Barang dan Tol Laut Pelni, Yossianis Marciano, mengatakan saat ini pengangkutan barang ke daerah tujuan program sudah dilakukan rutin secara direct atau langsung ke tempat tujuan. Ke depan, dia menyebut perseroan ingin menjalankan konsep hub and spoke.

"Kami kami menjalankan hub and spoke dengan pemerintah. Kami mau mengoptimalkan dari muatan daerah yang bisa diangkut kapal baik milik pemerintah atau operator tol laut," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Dany Saputra

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper