Bisnis.com, JAKARTA - Ketua DPR Puan Maharani membahas investasi Uni Emirat Arab (UEA) di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara yang nantinya akan mengusung konsep hijau.
Pembahasan terkait investasi UEA di IKN dibahas dalam pertemuan bilateral Ketua DPR Puan Maharani dengan Dewan Federal Nasional Uni Emirat Arab (UEA) Saqr Ghobash di Jakarta, Rabu (5/10/2022).
"Saya menyambut baik investasi UEA di Indonesia, yang saat ini semakin meningkat. Salah satunya, yaitu investasi UEA pada IKN Nusantara yang mengusung konsep hijau. Kehadiran investasi UEA di IKN akan menjadi simbol baru eratnya hubungan kedua negara," kata Puan dikutip dari situs resmi DPR, Kamis (6/10/2022).
Politikus PDIP itu juga berharap agar pembentukan pendanaan pembangunan IKN (IKN Fund) oleh Indonesia dan pihak UEA dapat berjalan secara lancar.
Di sisi lain, Puan turut mengapresiasi Penandatanganan Indonesia-United Arab Emirates-Comprehensive Economic Partnership Agreement (IUEA-CEPA) yang telah diteken 1 Juli 2022 lalu di Abu Dhabi, UEA.
Dia berharap perjanjian kerja sama yang akan mulai berlaku pada 1 Januari 2023 itu bisa meningkatkan hubungan bilateral antara kedua negara.
Saat ini, nilai perdagangan antara Indonesia dan UEA telah mencapai US$4,0 miliar pada 2021. Puan mengapresiasi besarnya nilai perdagangan antara kedua negara dan juga fokus mutual kedua negara pada isu ekonomi syariah.
"Saya berharap nilai ini dapat terus meningkat seiring peningkatan hubungan kedua negara," ujarnya.
Tidak hanya di bidang perdagangan dan investasi, Mantan Menko PMK itu juga mengapresiasi kerja sama UEA dan Indonesia pada bidang pertahanan.
"Saya mengapresiasi kerja sama yang telah terbangun di bidang industri pertahanan, baik dalam bentuk pengembangan produksi bersama seperti pengembangan kendaraan tempur," ungkapnya.