Rangkul Oposisi
Wickremesinghe telah berjanji untuk membentuk pemerintahan semua partai. Namun sejauh ini, dia telah mengangkat anggota parlemen dari SLPP dan sekuti Rajapaksa ke dalam kabinetnya yang berisikan 18 menteri. Hanya dua anggota parlemen dari partai oposisi Samagi Jana Balawegaya yang ada di pemerintahan.
Banyak pihak oposisi telah menyerukan agar pemilihan umum, yang sedianya diselenggarakan pada tahun 2025, dipercepat, dengan mengatakan pemerintah saat ini tidak mencerminkan kehendak rakyat.
Pemimpin oposisi Sajith Premadasa, yang bertemu dengan Wickremesinghe dan merupakan pesaing untuk jabatan perdana menteri, mengatakan dia lebih suka melihat komite parlemen diperkuat daripada jabatan kabinet yang diberikan kepada oportunis politik.