Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hari Ini! Berikut Jadwal One Way dan Ganjil Genap Mudik Lebaran 2022

Berikut jadwal aturan one way dan ganjil genap mudik Lebaran 2022 yang berlaku mulai hari ini, Kamis (28/4/2022).
Foto udara sejumlah kendaraan antre melintasi Gerbang Tol Cikampek Utama, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Kamis (28/4/2022). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Foto udara sejumlah kendaraan antre melintasi Gerbang Tol Cikampek Utama, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, Kamis (28/4/2022). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

Bisnis.com, JAKARTA – H-4 Lebaran 2022, pemerintah menerapkan aturan satu jalur atau one way dan ganjil genap mulai hari ini, Kamis (28/4/2022). 

Aturan one way dan ganjil genap di tol selama periode mudik Lebaran dimulai hari ini sampai tiga hari ke depan pada 29,30 April dan 1 Mei 2022.

Kebijakan tersebut sesuai Direktur Jendral Perhubungan Darat, Kepala Korps Lalu Lintas Kepolisian Negara RI dan Direktur Jendral Bina Marga dengan No.HK.201/4/15 DRJD // Kwp/33/IV/2022 // 28/KPTS/Db2022 pada beberapa tol yang akan diberlakukan hari ini.

Sebagai informasi, kebijakan one way merupakan sebuah skema rekaya lalu lintas satu arah perjalanan pada ruas jalan tol yang berarti hanya bisa dilewati kendaraan hanya satu arah saja.

Ketika one way ganjil genap ini diberlakukan, maka arah kendaraan dari Bandung ke Jakarta tidak bisa melintasi tol.

Pemerintah dan kepolisian berharap agar pemudik bisa melintasi area dengan lancar dan meminimalisir kepadatan gelombang mudik tahun ini.

Berijut jadwal one way dan ganjil genap yang dirilis pada unggahan akun twitter @tmcpoldametro pada Rabu (27/4/2022). 

Jadwal One Way dan Ganjil Genap Mudik Lebaran 2022

1. Kamis, 28 April 2022 

Pukul 17.00 - 24.00 WIB, kebijakan one way ganjil genap akan diterapkan dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai dengan Km 414 Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang (Arah Timur). Dengan ketentuan satu arah Genap

 

2. Jumat, 29 April 2022

Pukul 07.00 - 24.00 WIB, kebijakan one way ganjil genap akan diterapkan dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai dengan Km 414 gerbang Tol Kalikangkung, Semarang (Arah Timur). Dengan ketentuan satu arah Ganjil

3. Sabtu, 30 April 2022

Pukul 07.00 - 24.00 WIB kebijakan one way ganjil genap akan diterapkan dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai dengan Km 414 gerbang Tol Kalikangkung, Semarang (Arah Timur). Dengan ketentuan satu arah Genap

4. Minggu, 1 Mei 2022

Pukul 07.00 - 12.00 WIB, kebijakan one way ganjil genap akan diterapkan mulai dari Km 47 Tol Jakarta-Cikampek sampai dengan Km 414 gerbang Tol Kalikangkung, Semarang (Arah Timur). Dengan ketentuan satu arah Ganjil

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper