Bisnis.com, JAKARTA – Kadin Indonesia mengakhiri rapimnas 2 hari di Bali Sabtu (4/12/2021). Salah satu hal penting yang dibahas adalah bagaimana organisasi para pengusaha ini berkontribusi dalam langkah menuju Indonesia Emas 2045.
Berita itu menjadi salah satu dari lima berita pilihan Bisnisindonesia.id sepanjang Sabtu (04/12/2021) selain kembali anjloknya harga bitcoin serta langkah maju CPOPC dalam mewujudkan industri sawit berkelanjutan.
Sayangnya, di tengah berita elok mengenai sawit itu, ada pula informasi menyedihkan mengenai investo asing ramai-ramai meninggalkan pasar obligasi Indonesia dan erupsi Gunung Semeru di Jawa Timur.
Selain itu, beragam kabar yang dikemas secara mendalam dan analitik tersaji di meja redaksi Bisnisindonesia.id.
Berikut ini adalah intisari dari setiap berita pilihan:
1. PR Kadin Indonesia dari Rapimnas 2021
Kadin Indonesia mengakhiri rapimnas 2 hari di Bali pada Sabtu (4/12/2021). Salah satu hal penting yang dibahas adalah bagaimana organisasi para pengusaha ini berkontribusi dalam langkah menuju Indonesia Emas 2045.
Kadin Indonesia menyiapkan road map atau peta jalan menuju Indonesia 2045 dengan menguatkan tiga program utama yakni mendukung percepatan investasi seperti spirit UU Cipta Kerja, membangun ekonomi daerah dan menciptakan kewirausahaan serta penguatan SDM melalui vokasi.
2. Harga Bitcoin Anjlok Kembali
Harga Bitcoin turun drastis. Harga aset kripto paling terkemuka di dunia turun 12% menjadi US$47.495. Bitcoin sempat turun ke level US$41.968 semalam, membuat total kerugian menjadi 22%.
Kombinasi dari aksi ambil untung dan kekhawatiran ekonomi makro memicu penjualan senilai hampir US$1 miliar di seluruh mata uang kripto.
3. Langkah Maju CPOPC Wujudkan Industri Sawit Berkelanjutan
Dewan Negara-Negara Produsen Minyak Sawit (CPOPC) mencapai tonggak monumental terkait pengembangan minyak sawit berkelanjutan global dalam Pertemuan Tingkat Menteri ke-9.
Agenda penting dalam The 9th Ministerial Meeting CPOPC di antaranya adopsi/pengesahan penandatanganan Protocol to Amend, Adoption of CPOPC Work Plan and Budget 2022 and Annual Contribution 2022, Adoption of Global Framework of Principles of Sustainable Palm Oil, Adoption of CPOPC Policy and Strategy Direction, Adoption of Rules of Procedure of MM and SOM of CPOPC.
4. Investor Asing Ramai-ramai Tinggalkan Pasar Obligasi RI
Investor asing ramai-ramai meninggalkan pasar keuangan Indonesia pada pekan ini. Mayoritas dari mereka menarik modalnya dari pasar obligasi.
Data Bank Indonesia mencatat aliran modal asing yang keluar dari pasar keuangan domestik pada periode 29 November–2 Desember mencapai Rp12,50 triliun.
5. Gerak Cepat Selamatkan Waga dari Erupsi Semeru
Hujan abu vulkanik disertai guguran awan panas turun dari Gunung Semeru yang meletus pada Sabtu (4/12/2021) sore sekitar pukul 15.00 WIB. Dua kecamatan di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, pun terpantau gelap gulita.
Koordinator Kelompok Mitigasi Gunung Api Badan Geologi Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Kristianto membenarkan bahwa Gunung Semeru meletus dengan mengeluarkan awan panas guguran pada 4 Desember 2021 diawali dengan luncuran lahar pada pukul 13.30 WIB.
Selamat membaca!