Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Produk Unggulan Indonesia Rambah Mal Terbesar di Afrika Selatan

Promosi dalam toko itu dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Afrika Selatan terhadap produk Indonesia.
In-store promotion yang dilakukan ITPC Johannesburg di Mal Sandton City, Afrika Selatan. - Istimewa
In-store promotion yang dilakukan ITPC Johannesburg di Mal Sandton City, Afrika Selatan. - Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA — Indonesia Trade Promotion Center (ITPC) Johannesburg mengekspos produk-produk Indonesia di Sandton City Mall, salah satu mal terbesar di Johannesburg, Afrika Selatan, pada 14—20 September 2021.

Promosi dalam toko itu dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat Afrika Selatan terhadap produk Indonesia.

Kepala ITPC Johannesburg Anggun Paramita Mahdi mengatakan secara umum, produk-produk Indonesia mendapatkan tanggapan positif dari pengunjung mal Sandton City.

"Terdapat beberapa produk yang berpotensi untuk dijajaki, terutama produk makanan dan minuman, seperti biskuit, cokelat pasta, minuman teh matcha maupun teh tarik, rempah-rempah, serta obat-obatan herbal,” ungkap melalui keterangan tertulis, Jumat (24/9/2021).

Sementara, beberapa pengunjung menuturkan mereka telah menggunakan produk-produk Indonesia meskipun baru menyadari produk tersebut adalah buatan RI.

“Sebagian produk yang ditampilkan telah beredar di pasar Afsel seperti mi instan, biskuit, minuman kelapa, obat-obatan/farmasi, produk kecantikan dan perawatan rambut, produk ban dan aksesoris kendaraan bermotor, serta furnitur,” kata Anggun.

Selama seminggu, ITPC Johannesburg juga mempromosikan produk-produk yang belum beredar di pasar Afrika Selatan di antaranya produk kecantikan, produk kesehatan, kerajinan, kopi, serta alat pelindung diri.

Dalam kegiatan ini juga dibagikan sampel produk mi instan dan kopi. Selain promosi barang, digelar pula promosi kebudayaan berupa penampilan Tari Merak dan Tari Topeng, serta perkusi akustik.

“Promosi dalam toko diharapkan dapat menjaring calon buyer, mengingat belum adanya pameran fisik yang dilaksanakan di Afsel. Kegiatan ini memungkinkan calon buyer melihat dan merasakan langsung produk Indonesia,” kata dia.

Kementerian Perdagangan mencatat, total perdagangan Indonesia dan Afsel membukukan nilai US$1,26 miliar pada 2020. Ekspor Indonesia ke Afsel tercatat US$572 juta, sedangkan impor Indonesia dari Afsel US$688 juta.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper