Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Astra Agro Lestari Terima Penghargaan di Bisnis Indonesia Award 2020

Emiten berkode AALI tersebut tercatat membukukan pertumbuhan kinerja keuangan pada kuartal ketiga 2020 dengan laba bersih yang naik ratusan persen.
Pekerja memuat tandan buah segar (TBS) kelapa sawit, di Petajen, Batanghari, Jambi, Jumat (11/12/2020). Dewan Minyak Sawit Indonesia (DMSI) memperkirakan nilai ekspor kelapa sawit nasional tahun 2020 yang berada di tengah situasi pandemi Covid-19 tidak mengalami perbedaan signifikan dibanding tahun sebelumnya yang mencapai sekitar 20,5 miliar dolar AS atau dengan volume 29,11 juta ton. ANTARA FOTO/Wahdi Septiawan
Pekerja memuat tandan buah segar (TBS) kelapa sawit, di Petajen, Batanghari, Jambi, Jumat (11/12/2020). Dewan Minyak Sawit Indonesia (DMSI) memperkirakan nilai ekspor kelapa sawit nasional tahun 2020 yang berada di tengah situasi pandemi Covid-19 tidak mengalami perbedaan signifikan dibanding tahun sebelumnya yang mencapai sekitar 20,5 miliar dolar AS atau dengan volume 29,11 juta ton. ANTARA FOTO/Wahdi Septiawan

Bisnis.com, JAKARTA – Emiten sawit PT Astra Agro Lestari menerima penghargaan emiten terbaik sektor pertanian dalam ajang Bisnis Indonesia Award 2020. Prestasi ini diperoleh di tengah kinerja positif sektor perkebunan sawit selama pandemi. 

“Kami beriterima kasih atas penghargaan dan apresiasi yang diberikan dan semoga bisa menjadi pemacu bagi kami untuk menjadi pionir membangun industri sawit berkelanjutna,” kata Senior Vice President of Communications and Public Affair PT Astra Agro Lestari Tbk Tofan Mahdi saat menerima penghargaan di acara puncak Bisnis Indonesia Award 2020, Senin (14/12/2020).

Emiten berkode AALI tersebut tercatat membukukan pertumbuhan kinerja keuangan pada kuartal ketiga 2020 dengan laba bersih yang naik ratusan persen.

Mengutip laporan keuangan perusahaan, pendapatan AALI mencapai Rp13,32 triliun pada kuartal ketiga atau tumbuh 7,5 persen secara tahunan dibandingkan kuartal III 2019.

Bisnis juga mencatat bahwa AALI berhasil membukukan pertumbuhan signifikan terdahap laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik perusahaan sebesar 424 persen menjadi Rp582,54 miliar pada kuartal III/2020. Sementara itu, pada kuartal III/2019 laba yang dapat diatribusikan kepada pemilik perusahaan hanya sebesar Rp111,18 miliar.

Dalam ajang ini, AALI berhasil mengungguli sejumlah emiten sektor pertanian seperti Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS), Dharma Satya Nusantara Tbk (DSNG), dan Sampoerna Agro Tbk (SGRO).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper