Bisnis.com, JAKARTA - Bank Indonesia mengasumsikan penerapan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) diberbagai wilayah di Indonesia mencakup 70 persen dari perekonomian nasional.
Gubernur Bank Indonesia (BI) Perry Warjiyo mengatakan kebijakan ini diperkirakan akan berdampak pada menurunnya aktivitas ekonomi di berbagai sektor.
"Dampaknya ke ekonomi yang berat 2,5 bulan ini, karena pembatasan sosial berpengaruh ke aktivitas ekonomi, pendapatan, investasi, dan ekspor-impor," kata Perry dalam rapat kerja dengan DPR RI, Kamis (30/4/2020).
Baca Juga
Perry menambahkan kondisi yang paling dalam pengaruhnya ke ekonomi akan terasa pada April, Mei hingga pertengahan Juni.
Pemulihan diperkirakan mulai terasa pada Agustus 2020. Sebelumnya, Menteri Keuangan Sri Mulyani juga melihat tekanan bagi ekonomi Indonesia mulai terasa pada Maret dan akan kembali membaik pada Juni 2020.