Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memastikan tidak ada realokasi anggaran yang diambil dari Proyek Strategis Nasional (PSN).
Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyampaikan bahwa realokasi Rp24,53 triliun dari DIPA Kementerian PUPR Tahun Anggaran 2020 tidak mengurangi alokasi Pinjaman dan Hibah Luar Negeri (PHLN) yakni pada proyek lima Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN), Ibu Kota Negara (IKN), Pekan Olahraga Nasional (PON), Asrama Papua, dan World Cup 2021.
"Untuk yang PSN semua masuk yang di-refocussing tapi alhamdullilah realokasi anggaran Rp24,53 triliun tadi, kami belum menyentuh anggaran PSN," katanya di Jakarta, Selasa (7/4/2020).
Sebelumnya, Menteri BUMN Erick Thohir juga memastikan bahwa PSN diupayakan terus berjalan. Salah satu PSN yang disebutnya harus terus berlanjut adalah program listrik 35.000 megawatt.
Pada tahun ini Komite Percepatan Penyediaan Infrastruktur Prioritas (KPPIP) menargetkan sebanyak 52 Proyek Strategis Nasional (PSN) dengan nilai investasi Rp334 triliun bisa selesai dikerjakan.