Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PGN Berharap Kontribusinya Kepada Masyarakat Membawa Berkah

Direktur Utama PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGN) Gigih Prakoso menyampaikan pesan Lebaran secara khusus kepada para pembaca Bisnis.com
Petugas PGN memeriksa jaringan gas untuk rumah tangga di Kota Cirebon, Jawa Barat, Kamis (21/3/2019)./ANTARA-M Agung Rajasa
Petugas PGN memeriksa jaringan gas untuk rumah tangga di Kota Cirebon, Jawa Barat, Kamis (21/3/2019)./ANTARA-M Agung Rajasa

Bisnis.com, JAKARTA — Direktur Utama PT Perusahaan Gas Negara Tbk. (PGN) Gigih Prakoso menyampaikan pesan Lebaran secara khusus kepada para pembaca Bisnis.com.

Gigih berharap agar semua amal ibadah selama Ramadan dapat diterima oleh Allah SWT.

“Kepada Segenap Pembaca Bisnis Indonesia [Bisnis.com] yang merayakan Idulfitri 1440 Hijriah. Insya Allah kita semua dapat berjumpa lagi dalam Ramadan tahun depan,” tuturnya kepada Bisnis.com, Rabu (5/6/2019).

Dia mengatakan, semoga kontribusi PGN kepada masyarakat dapat juga membawa berkah di bulan suci ini. Dalam mendukung aktivitas mudik tahunan, PGN kembali menggelar program mudik bareng dengan memberangkatkan sebanyak 4.000 pemudik dengan 100 armada bus.

Setiap tahun, PGN ikut mendukung kampanye mudik aman dan nyaman. Upaya itu dilakukan dengan menggelar program mudik gratis. Pada tahun ini, selain terjadi penambahan peserta mudik gratis, terdapat pula rute baru yang dihadirkan.

PGN memberangkatkan pemudik ke 10 rute di Jawa Tengah, Jawa Barat, dan Yogyakarta.“Dengan mempertimbangkan minat pemudik, ada rute tambahan yaitu Lampung,” ungkap Gigih.

Selain itu, perusahaan pelat merah dengan kode emiten PGAS ini juga menjamin pasokan, layanan, serta pengendalian distribusi gas selama libur Lebaran 2019.

Dari perkiraan internal, selama musim libur Lebaran tersebut, penggunaan gas PGN cenderung mengalami penurunan. Selama ini, PGN melayani konsumen rumah tangga sekaligus industri dan komersial.

Sekretaris Perusahaan PGN Rachmat Hutama mengungkapkan dari analisa internal, penggunaan gas akan menurun dari segmen industri dan komersial yang mencapai 10%-25%.

“Sedangkan untuk konsumen rumah tangga, terbilang normal,” katanya.

Secara total PGN menyalurkan sebesar  841,85 BBTUD. Volume tersebut menjangkau pelayanan untuk 229.329 pelanggan. Dari volume total itu, per bulan PGN mendistribusikan sekitar 2,92 juta meter kubik gas kepada pelanggan rumah tangga. “Mereka merupakan pelanggan Jargas,” tegas Rachmat.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nurbaiti
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper