Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AirAsia Indonesia Bidik 1,4 Juta Member Big Loyalty

Strategi utama adalah mempermudah pendaftaran bagi pembeli tiket AirAsia yang mengakses melalui situs resmi. Dalam menu situs, pengguna langsung ditawarkan untuk menjadi member.
Ilustrasi/Reuters
Ilustrasi/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – AirAsia Indonesia membidik 1,4 juta anggota Big Loyalty pada tahun ini, setelah meluncurkan Program Freedom Flyer.

Country Head AirAsia Big Indonesia, Arifin Eko Prasetyo mengatakan jumlah anggota yang tercatat sepanjang 2017 sebesar 1,3 juta orang. Adapun, tahun ini target yang akan dicapai tidak lebih dari 1,4 juta orang.

"Tahun ini target kami 1,4 juta anggota baru. Hanya tambah 100.000 orang saja," kata Arifin, Rabu (4/7/2018).

Dia mengungkapkan hingga saat ini jumlah anggota yang aktif hanya sekitar 30% dari jumlah keseluruhan. Adapun, angka tersebut diperoleh berdasarkan jumlah anggota yang aktif melakukan redeem maupun peningkatan poin dalam setahun terakhir.

Pihaknya menuturkan strategi utama adalah mempermudah pendaftaran bagi pembeli tiket AirAsia yang mengakses melalui situs resmi. Dalam menu situs, pengguna langsung ditawarkan untuk menjadi member.

Selain itu, program yang baru diluncurkan diharapkan bisa menarik minat masyarakat untuk menjadi anggota Big Loyalty. Program Freedom Flyer pertama di dunia ini didesain untuk memberikan lebih banyak nilai tambah bagi anggota.

Program tersebut memiliki fitur tingkatan status keanggotaan yang unik, yakni didasarkan pada seberapa sering pelanggan terbang. Berbeda dengan program dalam maskapai lain yang biasanya berdasarkan perhitungan berapa banyak biaya yang telah dikeluarkan untuk pembelian tiket atau seberapa jauh pelanggan terbang.

Dia menjelaskan setiap pelanggan AirAsia secara otomatis akan menjadi anggota dengan status keanggotaan yang dimulai dari Red. Setiap pembelian tiket senilai Rp30.000 akan memperoleh 20 poin, sedangkan anggota dengan status Gold mendapatkan hingga 40 poin, Platinum 70 poin, dan Black 120 poin.

Arifin menuturkan penerbangan jarak jauh dan Fly-Thru dihitung sebagai dua kali penerbangan jarak pendek, sehingga manfaat yang didapatkan menjadi lebih banyak lagi apabila bepergian menggunakan layanan AirAsia X.

Poin dalam Big Loyalty, imbuhnya, bisa digunakan sebagai alat pembayaran tiket penerbangan melalui situs resmi AirAsia. Pembayaran dilakukan dengan minimum 100 poin.

Keistimewaan keanggotaan Big Loyalty lain adalah potongan 90% untuk tiket penerbangan selama promosi bulanan seperti Final Call Sale dan Final Call Sale X secara eksklusif pada aplikasi AirAsia Big Loyalty.

Pihaknya mengungkapkan setiap promosi yang diadakan untuk anggota Big Loyalty, biasanya maskapai menyediakan alokasi 250.000 hingga 500.000 kursi. Rata-rata kursi promosi yang dimanfaatkan anggota sebanyak 70%.

Kemudahan lain yang ditawarkan adalah anggota yang ingin melakukan pembelian tiket sudah tidak perlu mengisi data diri karena sudah terekam dalam sistem. Selain itu, poin secara otomatis akan bertambah banyak jika sering melakukan pembelian tiket.

Pihaknya menjelaskan AirAsia BIG menjadi saluran penjualan tiket kedua maskapai setelah situs resminya, di samping ada seluran lain seperti melalui agen perjalanan dalam jaringan (daring) maupun luar jaringan (luring).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper