Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kemenhub Ingin Terminal Purabaya Terapkan E-Ticket

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan mendorong penerapan E-Ticketing diberlakukan di Terminal Purabaya. Ini dalam rangka peningkatan pelayanan kepada penumpang.
Suasana terminal Purabaya atau Bungurasih Surabaya/Bisnis-Peni
Suasana terminal Purabaya atau Bungurasih Surabaya/Bisnis-Peni

Bisnis.com, JAKARTA - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan mendorong penerapan E-Ticketing diberlakukan di Terminal Purabaya. Ini dalam rangka peningkatan pelayanan kepada penumpang.

Sekretaris Jenderal Kemenhub, Djoko Sasono, menyampaikan hal ini usai kunjungan di Terminal Purabaya, Selasa (12/6/2018).

"Kemenhub kini sedang mendorong penerapan e-ticketing di terminal Purabaya. Tadi saya bicara dengan Kadishub Kota Surabaya mungkin bisa melakukan benchmarking tentang penerapan e-ticketing dari terminal yang lainnya atau belajar dari moda lainnya seperti kereta api," ujar Djoko.

Menurut Djoko, Terminal Purabaya nantinya dapat menjadi terminal modern dan contoh pembangunan terminal tipe A lainnya.

"Saya rasa teknologinya sudah tersedia dan dilihat bahwa terminal ini salah satu terminal bergaya modern. Kita harapkan terminal Purabaya bisa segera menjadi terminal modern yang sudah digitalisasi dan dapat menjadi suatu contoh pembangunan terminal tipe A lainnya," terang Djoko.

Terkait kondisi terminal pada masa angkutan lebaran, Djoko menjelaskan keadaan terminal Purabaya terpantau lancar meskipun sempat terjadi lonjakan penumpang pada hari Minggu lalu (10/6).

"Kondisi terminal Purabaya ini sangat terkendali dan pergerakan orang maupun kendaraan lancar. Tadi saya sempat melihat data ternyata juga ada lonjakan penumpang di hari Minggu dan diperkirakan nanti akan ada lonjakan penumpang pada H-2 dan H-1 karena yang terbesar nanti adalah perjalanan jarak menengah," paparnya.

Dalam kunjungannya, Djoko sempat mengecek bus yang telah diperiksa oleh Dinas Perhubungan setempat. Djoko juga menempelkan stiker inspeksi keselamatan pada kaca bus tersebut. Penempelan ini sebagai tanda bus tersebut sudah diperiksa dan laik untuk beroperasi.

Hadir dalam kunjungan Sekjen yaitu Kepala Dinas Perhubungan Kota Surabaya Irvan Wahyudrajad, Kepala Unit Terminal Purabaya Hardjo, Kepala UPTD Terminal Indragani, Kepala BPTD Jawa Timur Ahmadi Z.B.

Djoko Sasono dalam monitoringnya di Jawa Timur berkesempatan mengunjungi Pelabuhan Tanjung Perak. Dalam kunjungannya, Djoko menemui pemudik yang akan menuju ke Kumai, Kalimantan Tengah dengan menggunakan Kapal Motor (KM.) Egon.

"Saya baru saja melihat kapal KM. Egon yang akan berangkat ke Kumai, Kalimantan. Jumlah penumpang tidak banyak karena memang pola lebaran ini banyak yang dari Kalimantan ke Jawa. Ini nanti sampai di sana mungkin besok sore dan akan berangkat lagi ke Semarang," ujarnya.

Djoko juga mengungkapkan kondisi kapal sendiri laik untuk digunakan dan berharap tidak ada halangan saat berlayar.

Terakhir Djoko mengingatkan jajarannya untuk selalu memperhatikan semua moda angkutan khususnya dalam pelayanan pada masa angkutan lebaran.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper