Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hunian di Bekasi Masih Dicari

ISPI Group mencatakan peminat unit rumah tapak di Mutiara Gading City, Bekasi terus meningkat. Setelah menjual habis klaster Liverpool tahap I pada Mei lalu, perusahaan kembali melepas tahap II sebanyak 150 unit.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, JAKARTA – ISPI Group mencatakan peminat unit rumah tapak di Mutiara Gading City, Bekasi terus meningkat. Setelah menjual habis klaster Liverpool tahap I pada Mei lalu, perusahaan kembali melepas tahap II sebanyak 150 unit.

Wakil Komisaris ISPI Group Sindu Dwiarto mengatakan pada tahap ini peminat melalui Nomor Urut Pembelian (NUP) mencatatkan permintaan sebanyak 200 unit.

“Animo masyarakat terhadap Liverpool sangat tinggi. Oleh karena itu, untuk membatasi antusias calon konsumen terhadap klaster ini, kami menerapkan sistem NUP yang jumlah nya sangat terbatas. Sehingga, kami bisa memberikan prioritas unit-unit tersebut kepada mereka yang sudah memiliki NUP,” katanya, Senin (28/8).

Sindu menuturkan Liverpool tahap II menawarkan unit mulai dari tipe 21 meter persegi hingga 36 meter persegi dengan harga mulai Rp250 juta.

Sebelumnya, di Mutiara Gading City sudah dibangun lima klaster dan rumah roko (ruko). Perusahan juga masih memiliki 200 unit khusus yang dilepas dengan harga di atas Rp1 miliaran.

Sayangnya, ISPI menilai penyerapan terhadap unit di atas cukup lambat. Sebab, 90% peminat unit di sana merupakan penghuni pertama dengan pembeliaan melalui skema pinjaman kredit perbankan.

Mutiara Gading City memiliki rencana pengembangan seluas 300 hektare. Rencananya kawasan ini akan dibangun dengan konsep kawasan terpadu, dengan sejumlah fasilitas penunjang. Tak hanya itu, pada 2019 perusahaan berencana membangun apartemen perdana di sana.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper