Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Blackberry Diminta Perkuat Kemitraan Lokal

Kemenperin meminta agar Blackberry terus memperkuat bisnis di Indonesia dan merilis produk terbaru serta meningkatkan kemitraan dengan perusahaan lokal.
Global Head of Product Realization at BlackBerry Tom Dye (dari kiri) berbincang dengan BlackBerry Senior Vice President and General Manager BlackBerry Mobility Solutions Alex Thurber dan VP Sales & Marketing BB Merah Putih Stanly Widjaja saat mencoba mengoperasikan fitur dalam telepon pintar Blacberry Aurora dalam acara pre-launch produk telepon pintar tersebut di Jakarta, Rabu (8/3/2017)./JIBI-Abdullah Azzam
Global Head of Product Realization at BlackBerry Tom Dye (dari kiri) berbincang dengan BlackBerry Senior Vice President and General Manager BlackBerry Mobility Solutions Alex Thurber dan VP Sales & Marketing BB Merah Putih Stanly Widjaja saat mencoba mengoperasikan fitur dalam telepon pintar Blacberry Aurora dalam acara pre-launch produk telepon pintar tersebut di Jakarta, Rabu (8/3/2017)./JIBI-Abdullah Azzam

Bisnis.com, JAKARTA—Kemenperin meminta agar Blackberry terus memperkuat bisnis di Indonesia dan merilis produk terbaru serta meningkatkan kemitraan dengan perusahaan lokal.

I Gusti Putu Suryawirawan, Dirjen Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika Kementerian Perindustrian, seusai menerima Blackberry di kantor Kemenperin, Rabu (9/8/2017) menyampaikan Blackberry telah melaporkan perkembangan bisnis di Tanah Air.

Blackberry sebelumnya telah menggandeng PT Tiphone Mobile Indonesia untuk membentuk PT BB Merah Putih.

Putu menambahkan, kunjungan tersebut membicarakan mengenai aplikasi Blackberry Messenger (BBM) yang telah dibeli lisensinya oleh perusahaan lokal Indonesia. "Mereka menjamin aplikasi BBM yang menjadi andalan perusahaannya memiliki keamanan untuk rahasia data serta jaringan yang ditunjang oleh alogaritma khusus dari Blackberry," ujarnya.

Perusahaan Elang Mahkota Teknologi (Emtek) sebelumnya telah mendapatkan lisensi teknologi dari aplikasi pesan BBM.

Putu menambahkan, jika Menteri Perindustrian (Menperin) meminta secara khusus kepada Blackberry agar terus mengembangkan bisnis di Indonesia, termasuk dengan terus mengeluarkan produk terbaru.

"Saat ini mereka kan baru satu produk, harapan Pak Menteri bisa terus dilanjutkan dengan model yang lain. Dengan adanya keberlanjutan tersebut, industri lokal sebagai mitra akan terus bertumbuh," ujarnya.

BB Merah Putih masih terus mempelajari keadaan pasar di Indonesia sebelum memutuskan meluncurkan produk baru. Pengembangan terbaru memerlukan persiapan lebih matang mengingat persaingan pasar domestik yang semakin ketat. Saat ini pasar Indonesia diramaikan oleh lebih dari 23 merek.

Di level global, dua perusahaan lain yang memegang lisensi Blackberry adalah TCL dari China dan Optiemus asal India.
 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper