Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Asita Riau Dukung Pengembangan Wisata Halal

Pengusaha jasa pariwisata di Provinsi Riau mendukung pengembangan pariwisata halal yang ada di daerah tersebut.
Hotel syariah/Ilustrasi-rajakamar.com
Hotel syariah/Ilustrasi-rajakamar.com

Bisnis.com, PEKANBARU - Pengusaha jasa pariwisata di Provinsi Riau mendukung pengembangan pariwisata halal yang ada di daerah tersebut.

Ketua Association of The Indonesia Tour and Travel Agencies (Asita) Riau Dede Firmansyah mengatakan daerahnya memiliki beragam keunggulan bidang wisata halal.

"Riau punya beragam keunggulan wisata halal seperti objek wisata yang bernuansa Islam sebagai ciri khas budaya Melayu," katanya kepada Bisnis, Senin (10/10/2016).

Dia mencontohkan di Pekanbaru saat ini ada Masjid Raya Annur yang menjadi tujuan utama wisata religi di Riau, dengan suasana Islami dan memberikan pengalaman berwisata syariah bagi para pengunjungnya.

Lalu ada juga Masjid Agung Madani Nasional Islamic Center yang terletak di Pasir Pengaraian Kabupaten Rokan Hulu. Masjid yang berasitektur layaknya Masjid Nabawi di Madinah ini, sekarang menjadi primadona baru dalam wisata religi di Riau.

Selain adanya objek wisata bernuansa Islam, Asita juga melihat potensi wisata halal dari kegiatan budaya Melayu dalam melaksanakan peringatan hari besar Islam (PHBI).

"Dari dua keunggulan tadi, di objek wisata dan kegiatan budaya Melayu, kami optimistis pengembangan wisata halal di Riau bisa berkembang dengan baik," katanya.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan pada pelayanan wisata halal itu kata Dede, seperti memastikan setiap menu di hotel bagi tamu sudah terjamin halal dan bebas dari bahan baku non halal.

Untuk fasilitas publik terkait wisata juga akan diupayakan pengelompokan yaitu bagi wisatawan berkeluarga atau dengan muhrim, dan non muhrim sehingga tidak bercampur antar keduanya.

Sementara itu Pemprov Riau terus mendorong pengembangan wisata budaya Melayu di setiap daerah kabupaten dan kota.

Salah satunya yang dilakukan Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Provinsi Riau dalam mendukung kegiatan wisata Gema Muharram yang diselenggarakan Pemkab Indragiri Hilir.

"Kami sudah mendorong pengembangan wisata Gema Muharram ini, sejak 2014 dan 2015 sudah mendapatkan rekor Muri dan tahun ini masuk agenda wisata nasional," kata Kepala Disparekraf Riau Fahmizal Usman.

Dengan kegiatan yang dilakukan secara berkelanjutan ini, diharapkan bisa meningkatkan kunjungan wisatawan domestik dan mancanegara.

Selain itu pemda juga berharap kegiatan ini bisa memacu tumbuhnya sektor usaha baru yang mendukung penyelenggaraan agenda wisata tersebut.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Arif Gunawan

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper