Bisnis.com, JAKARTA – PT Metropolitan Land Tbk. kembali meluncurkan rumah tipe Carnea di perumahan Metland Menteng yang berlokasi di kawasan Cakung, Jakarta Timur setelah sukses dengan tipe Lavanda dan New Laelia. Proyek tersebut menelan nilai investasi Rp40 miliar.
General Manager Metland Menteng Edwin H. Wardhana mengatakan rumah tipe Carnea mengusung gaya desain modern minimalis serta menjadi tipe paling besar di kluster Victoria. Ukuran tipe tersebut 99/160 meter persegi (luas tanah/luas bangunan m2) dengan 3+1 kamar tidur dan 3+1 kamar mandi.
“Saat ini diluncurkan 20-an unit tipe Carnea seharga mulai Rp2 miliaran. Kami menyasar pembangunan perumahan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat pada segmen rumah menengah,” katanya dalam siaran pers, Rabu (31/8).
Edwin mengatakan calon konsumen dapa memiliki rumah tipe Carnea dengan berbagai kemudahan pembayaran. Salah satunya uang muka sebesar 20% yang dapat dicicil sampai 24 bulan, sehingga cicilan uang muka bisa dijangkau hanya dengan Rp17 jutaan dan cicilan kredit perumahan Rp15 jutaan.
Edwin melanjutkan keunggulan yang dimiliki tipe Carnea antara lain berada di kluster terdepan yakni Victoria dan sangat dekat dengan banyak fasilitas komersial utama. Selain itu cocok bagi keluarga besar karena memiliki 3 kamar dan 1 kamar pembantu, serta 3 kamar mandi dan 1 kamar mandi pembantu.
“Tak hanya itu, kami juga mendesain halaman yang cukup luas untuk berkebun. Kami optimis tipe Carnea habis pada akhir bulan September ini,” katanya.
Edwin menambahkan perseroan juga optimis pasar properti akan semakin membaik seiring semakin membaiknya kondisi ekonomi, ditambah dengan adanya kebijakan amnesti pajak yang diharapkan berdampak pada perputaran roda ekonomi dan meningkatnya daya beli ke sektor properti.
Rencananya tipe Carnea akan dilakukan serah terima kunci pada September 2018. Selain memasarkan rumah indent, Metland Menteng juga memasarkan rumah yang siap huni yakni tipe Aquila, Sevilla dan New Regina yang dipasarkan dengan harga mulai dari Rp1,5 miliar – Rp3,7 miliar.