Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

MUDIK LEBARAN: Pedagang Mamin Dapat 'Berkah' Macet di Brebes

Sejumlah pedagang makanan dan minuman memanfaatkan momentum kemacetan di exit tol Brebes Timur untuk menjajakan dagangannya.
Kendaraan pemudik arus balik terjebak kemacetan di jalur Pantura, Tegal, Jawa Tengah, Rabu (22/7). Memasuki H+5 Lebaran kemacetan masih terjadi di wilayah jalur Pantura seperti di Brebes, Tegal, Pemalang, Pekalongan dan Batang. /ANTARA
Kendaraan pemudik arus balik terjebak kemacetan di jalur Pantura, Tegal, Jawa Tengah, Rabu (22/7). Memasuki H+5 Lebaran kemacetan masih terjadi di wilayah jalur Pantura seperti di Brebes, Tegal, Pemalang, Pekalongan dan Batang. /ANTARA

Bisnis.com,BREBES--Sejumlah pedagang makanan dan minuman memanfaatkan momentum kemacetan di exit tol Brebes Timur untuk menjajakan dagangannya. Mereka menawarkan makanan dan minuman kepada pengemudi kendaraan roda empat yang didominasi mobil pribadi.

Tak hanya itu, pantauan Bisnis.com, terlihat pula penjual bahan bakar minyak (BBM) eceran yang turut mencari 'keberuntungan' di tengah kemacetan sepanjang 20 km. "Penjual makanan dan minuman itu menawarkan kepada pengemudi. Mereka terlihat sepanjang titik kemacetan," terang pemudik Budiyono kepada Bisnis, Sabtu (2/7/2016).

Kemacetan panjang sekitar 20 kilometer akibat volume kendaraan pemudik pada H-4 Lebaran masih terjadi di ruas Tol Pejagan hingga keluar pintu tol Brebes Timur yang memakan waktu 4 jam. Berdasarkan pantauan, kemacetan sudah terjadi sejak di ujung Tol Pejagan hingga keluar Tol Brebes Timur.

Kepadatan kendaraan sudah terjadi sejak siang terus memanjang Jumat (1/7/2016) malam hingga Sabtu (2/7/2016) dini hari. "Dari tadi kendaraan hanya berjalan lambat. Ini sudah 4 jam belum bisa keluar tol Brebes Timur," ujar Rachmat, Sabtu dini hari.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper